Gerakan Konsumen Indonesia
The only thing necessary for the triumph of evil is for good men to do nothing. (Kejahatan hanya bisa terjadi ketika orang baik tidak berbuat apa-apa). ---Edmund Burke

Jembatan Penyeberangan Masih Dibutuhkan

Rabu, 28 Oktober 2009

PALU – Pembangunan jembatan penyeberangan di empat titik di Kota Palu telah sesuai dengan hasil survei Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Kota Palu. Penambahan jembatan bisa dilakukan setelah dilakukan survei. Pembangunan jembatan ini diprioritaskan pada daerah-daerah dengan lalulintas padat.
Demikian diungkapkan Kepala Dishub Kota Palu, Hindro Surahmat kepada Media Alkhairat saat ditemui di ruang kerjanya Senin (26/10). “Itu baru tahap perencanaan pembangunannya. Belum ada rencana kapan akan dilakukan pembangunannya, karena kita tidak memiliki anggaran. Kecuali ada pihak ketiga yang mau membantu, ya kita akan memberikan peluang itu,” kata Hindro
Kepala Seksi Manajemen dan Rekayasa Lalulintas Dishub Kota Palu, Denny Richard mengatakan, sesuai dengan hasil survey, pembangunan jembatan penyeberangan ditempatkan di di depan Mall Tatura, di depan SMPN 2, di Jalan Emi Saelan, dan di depan KFC jalan Hasanuddin. Ini sesuai dengan lalulintas harian rata-rata (LHR) di lokasi tersebut.
Selain itu, pembangunan jembatan penyeberangan ini juga diperhatikan volume kendaraan yang melintas, hasil simulasi kinerja lalulintas, serta yang tidak kalah pentingnya adalah kebutuhan sarana dan prasarana lalulintas, agar dapat mengurangi tingkat kemacatan dan kecelakan lalulintas.
Terkait pembangunan jembatan penyeberangan ini, Warga Palu Barat Idrus Alhabsyie mengatakan, perlunya pembangunan jembatan tersebut di Jalan SIS Aljufri. Alasannya, lalulintas di jalan itu sangat padat, sehingga membuat kesulitan pejalan kaki menyeberang.
“Memang kalau tidak ada aparat keamanan yang setiap paginya melakukan penertiban jalan di sekitar komplek Alkhairaat sangat padat kemacetannya, karena begitu banyak siswa yang melakukan penyeberangan, belum lagi di situ juga pusat perbelanjan,” ujar Idrus. (HAMSING)

http://mediaalkhairaat.com/index.php?option=com_content&task=view&id=4120&Itemid=1
0 comments:

Post a Comment

Selamat Datang

Blog ini diproyeksikan untuk menjadi media informasi dan database gerakan konsumen Indonesia. Feed-back dari para pengunjung blog sangat diharapkan. Terima kasih.

Followers


Labels

Visitors

You Say...

Recent Posts