Gerakan Konsumen Indonesia
The only thing necessary for the triumph of evil is for good men to do nothing. (Kejahatan hanya bisa terjadi ketika orang baik tidak berbuat apa-apa). ---Edmund Burke

Dikerjakan Tenaga Lokal, Besok Listrik Madura Normal

12:26:00 PM
Senin, 1 Maret 2010 | 9:15 WIB

SURABAYA - SURYA- Jaringan listrik di Pulau Madura mulai Selasa (2/3) diperkirakan kembali normal, setelah selama dua bulan mengalami gangguan pemadaman.

Penyebabnya, karena salah satu sirkit saluran kabel bawah laut tegangan tinggi (SKLT) 150 KV di Selat Madura itu putus karena tersangkut jangkar kapal pada 4 Januari lalu.

Manajer PT PLN Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (P3B) Region Jatim dan Bali (RJTB), Asep Burhan mengatakan, kembali normalnya listrik Madura itu seiring dengan rampungnya pekerjaan penyambungan SKLT.

“Dengan memakai sekitar 50 tenaga kerja sendiri, kami melakukan pekerjaan penyambungan selama sebulan ini,” ungkap Asep kemarin.

Ia mengaku, sengaja mengerahkan tenaga lokal sebagai upaya penghematan. Langkah ini ternyata mampu menghemat anggaran PLN hingga Rp 6,3 miliar.

Sebelumnya, ia pernah melibatkan tenaga lokal saat kejadian serupa pada 2005-2006, juga menghemat Rp 6,3 miliar. PLN pernah memakai jasa tenaga kerja asing dari Inggris dan Italia.

Wakil Project Manager pada pekerjaan SKLT 2010, Sudirman mengakui, pekerjaan yang terberat adalah saat timnya bersama penyelam mencari kabel yang rusak di bawah laut, karena derasnya arus dasar laut Selat Madura.

“Untuk kegiatan ini saja, butuh waktu sekitar tiga pekan. Kami harus mengganti kabel yang rusak parah sepanjang 262 meter,” ujar Sudirman.

Untuk pekerjaan penyambungan masing-masing sisi butuh waktu 5-6 hari. “Jadi, kami harus menyewa kapal berikut peralatannya untuk sandar di tengah laut hingga pekerjaan selesai,” jelasnya.

Senin (1/3) ini, diperkirakan pihaknya akan membenamkan kabel yang telah tersambung sedalam 24-30 meter.

“Selanjutnya akan dicek secara keseluruhan dan jika sudah sempurna, keesokan harinya bisa dipastikan sudah bisa dioperasikan,” imbuh Sudirman. ndio

http://www.surya.co.id/2010/03/01/dikerjakan-tenaga-lokal-besok-listrik-madura-normal.html
Read On 0 comments

Tumbuhan Alami Ampuh Usir Nyamuk

12:24:00 PM
Sabtu, 27 Februari 2010 13:30

Tumbuhan lavender kerap kali digunakan sebagai bahan dasar lotion anti nyamuk. Bunga lavender memiliki aroma yang sangat harum. Tak perlu diproses menjadi pelembab kulit, cukup gosokkan bunga ini ke tubuh, dijamin nyamuk tak ada yang mau nempel dengan kulitmu.

Selasih dipercaya mengeluarkan aroma yang cukup tajam bagi serangga. Tanaman ini paling cocok berada di dalam rumah. Letakkan sedikit lama dalam ruangan akan lebih membantu pengusiran nyamuk di rumah anda. (foto: herbies-herbs.com)

Selasih dipercaya mengeluarkan aroma yang cukup tajam bagi serangga. Tanaman ini paling cocok berada di dalam rumah. Letakkan sedikit lama dalam ruangan akan lebih membantu pengusiran nyamuk di rumah anda. (foto: herbies-herbs.com)
Akar wangi. (foto: itrademarket.co)

Akar wangi. (foto: itrademarket.co)
Tanaman zodia. (foto: itrademarket.com)

Tanaman zodia. (foto: itrademarket.com)
Bunga geranium. (foto: google)

Bunga geranium. (foto: google)

* Sebelumnya
* 1 of 5
* Berikutnya

Meskipun bentuknya kecil, nyamuk adalah serangga yang juga mematikan. Penyebaran virus dan penyakit mudah sekali dibawa oleh nyamuk. Hanya dengan hinggap di bagian kulit kita ataupun menggigitnya, kita bisa terkena kuman yang dibawa nyamuk. Demam berdarah contohnya. Penyakit ini penyebarannya dibawa oleh nyamuk yang bernama Aedes Aegypti. Beberapa jenis obat pengusir nyamuk telah dikeluarkan untuk mengurangi tumbuh dan berkembang biaknya serangga itu.

Obat penyemprot nyamuk yang terbuat dari bahan-bahan kimiawi DEET sebenarnya tak baik untuk tubuh manusia. Disebutkan oleh situs Intent, beberapa riset menunjukkan bahwa kandungan DEET (diethyl-meta-toluamide) pada obat penyemprot terkait dengan kerusakan pada otak. Nah, daripada menggunakan zat berbahaya di rumah, lebih baik pilih yang alami, kan?
Berikut adalah beberapa zat alami yang mampu mengusir nyamuk-nyamuk membandel.

Citronella
Ini adalah salah satu yang paling terkenal mampu mengusir nyamuk. Untuk dioleskan, pilih minyak esensial citronella murni, jangan minyak pewangi ruangan (fragrance oil). Minyak pewangi yang digunakan untuk membakar tidak cukup untuk dioleskan dan menghalau nyamuk.

Minyak kedelai
The New England Journal of Medicine melaporkan, bahwa minyak kedelai juga sama efektifnya dengan obat nyamuk DEET. Harga minyak kedelai pun lumayan terjangkau, plus baik sebagai pelembap kulit. Riset lain mengatakan, bahwa kandungan dalam kedelai bisa memperlambat pertumbuhan rambut pada tubuh ketika dioleskan.

Catnip
Sejenis tumbuhan harum bernama catnip ditengarai memiliki efektivitas 10 kali lebih baik dibanding DEET dalam menghalau nyamuk.

Minyak biji neem
Yang diekstrak dari tanaman yang tumbuh di India dikabarkan lebih efektif ketimbang DEET. Riset ini dikeluarkan oleh Institut Malaria di India.

Lavender
Tumbuhan lavender kerap kali digunakan sebagai bahan dasar lotion anti nyamuk. Bunga lavender memiliki aroma yang sangat harum. Tak perlu diproses menjadi pelembab kulit, cukup gosokkan bunga ini ke tubuh, dijamin nyamuk tak ada yang mau nempel dengan kulitmu. Minyak lavender juga memiliki wangi yang harum dan memiliki efek menenangkan, baik untuk mengusir nyamuk. Carilah minyak esensial lavender untuk dibalurkan pada tubuh. Atau, sabun beraroma lavender.

Bawang putih
Nyamuk tak tahan bau bawang putih. Jika Anda benar-benar terganggu dengan nyamuk, coba makan banyak bawang putih, aromanya akan keluar lewat kulit Anda. Tentu jika Anda tak masalah dengan memiliki bau badan ini.

Akar Wangi
Tumbuhan akar wangi dapat mengendalikan populasi nyamuk deman berdarah. Nyamuk demam berdarah konon sangat takut menghadapi tumbuhan akar wangi. Bau ngengat yang keluar dari tumbuhan ini cukup mematikan untuk nyamuk jenis itu.

Suren
Jika anda memiliki lahan pekarangan luas dan dipenuhi dengan pepohonan, ada bagusnya anda menanam tumbuhan suren. Tanaman ini terbukti sangat ampuh mengusir nyamuk. Tumbuhan yang bentuknya pohon berukuran 20 m ini memiliki daun dan kulit kayu yang beraroma tajam. Para petani kerap menanam suren di ladang-ladang pesawahan mereka, suren dipercaya juga dapat mengusir hama serangga tanaman.

Zodia
Tanaman Zodia adalah tumbuhan yang paling favorit sebagai pengusir nyamuk. Tanaman ini memiliki kandungan evodiamine dan rutaecarpine yang tak disukai serangga. Zat tersebut menghasilkan aroma yang tajam, jika tertiup angin aroma itu mudah sekali tersebar ke seluruh ruangan. Ada baiknya anda menanam zodia dalam pot dan meletakkannya di salah satu sudut ruangan anda. Ruangan anda bebas nyamuk deh.

Geranium
Tanaman jenis perdu ini memiliki aroma yang cukup harum namun tidak disukai serangga. Pasalnya tanaman yang memiliki kandungan zat geraniol dan sitronelol ini bersifat antiseptik. Selain berkhasiat mengusir nyamuk, tanaman ini bisa menjadi penghijau ruangan anda. Bentuknya yang indah bisa menjadikan tanaman ini sebagai media relaksasi mata.

Selasih
Yang terakhir adalah tanaman selasih. Selasih dipercaya mengeluarkan aroma yang cukup tajam bagi serangga. Tanaman ini paling cocok berada di dalam rumah. Letakkan sedikit lama dalam ruangan akan lebih membantu pengusiran nyamuk di rumah anda.

Sederhana dan sangat cinta alam bukan? Kapan anda akan mulai mencobanya?. Dari berbagai sumber: www.suaramedia.com

http://www.suaramedia.com/gaya-hidup/kesehatan/17932-tumbuhan-alami-ampuh-usir-nyamuk.html
Read On 0 comments

Ingin Berhenti Merokok? Hindari Minum Kopi

12:23:00 PM
Minggu, 28/02/2010 07:01 WIB

Nurul Ulfah - detikHealth

New York, Ngopi sambil merokok memang kegiatan paling nikmat bagi beberapa orang. Tak heran, karena kopi dan rokok adalah pasangan yang cocok, seperti halnya oreo dan susu. Jadi jika ingin berhenti merokok hindari minum kopi.

Jika Anda sedang dalam program berhenti merokok tapi tidak berhasil juga, mungkin itu karena makanan yang Anda makan memicu perasaan ingin merokok lagi dan lagi.

Sebuah studi tahun 2007 yang dipimpin McClernon dari Duke University Medical Center in Nicotine & Tobacco Research menyebutkan bahwa makanan sangat mempengaruhi kebiasaan merokok

Beberapa makanan dapat meningkatkan keinginan merokok dan beberapa lainnya bisa menghentikan kebiasaan merokok. Daging merah, alkohol dan kopi akan meningkatkan rasa enak rokok sedangkan sayuran, buah, susu dan minuman non kafein seperti air dan jus akan membuat rasa rokok di mulut menjadi tidak enak.

"Hal ini menjelaskan mengapa orang yang suka minum kopi senang merokok karena kopi dan rokok memang kombinasi yang cocok, seperti oreo dan susu saja," kata Joseph McClernon, PhD, profesor dari Department of Psychiatry and Behavioral Sciences at Duke University Medical Center seperti dilansir Health, Minggu (28/2/2010).

Selain faktor makanan, adalagi faktor yang menjelaskan kenapa ada orang yang merokok dan ada yang tidak, yaitu faktor lidah. Tidak semua orang bisa menerima rasa rokok di mulutnya.

Menurut hasil studi, ada beberapa orang yang terlahir untuk tidak suka rasa rokok. Orang yang sering merasakan rasa pahit atau yang masuk kategori 'bitter taster' lebih jarang merokok.

Peneliti National Institutes of Health membandingkan subjek partisipan yang punya kemampuan genetik merasakan pahit dengan partisipan yang tidak punya kemampuan tersebut.

Setelah melakukan analisis, ternyata partisipan yang punya kemampuan merasa pahit yang lebih sensitif (bitter taster) sangat jarang yang merokok dibanding partisipan dengan tingkat sensitivitas yang lebih rendah.

Meski pernah merokok, bitter taster lebih mudah berhenti merokok. Kebalikannya, mereka yang tingkat sensitivitas pahitnya rendah sangat mudah kecanduan nikotin. Hasil studi tahun 2001 ini dipublikasikan dalam Addictive Behaviors.

Jadi memang ada beberapa orang di dunia ini yang punya genetik tidak suka rasa rokok menempel di lidahnya. Sekalipun diciptakan rokok dengan rasa yang sangat enak, lidahnya mungkin akan menolak.

Beruntunglah orang-orang yang masuk kategori bitter taster tersebut karena mereka tak perlu susah susah mencari cara untuk berhenti merokok.(fah/ir)

http://health.detik.com/read/2010/02/28/070121/1307743/766/ingin-berhenti-merokok-hindari-minum-kopi
Read On 0 comments

PLN Lakukan Penyalaan Bergilir Malam Hari

12:23:00 PM
Senin, 1 Maret 2010

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Daya listrik di Provinsi Lampung terbatas pada 1 Maret hingga 4 April 2010. Hal ini disebabkan PT PLN (Persero) Wilayah Lampung melakukan pemeliharaan periodik (first year inspection) PLTU Tarahan Unit 3. Karena itu, PLN Wilayah Lampung akan mengadakan penyalaan bergilir yang akan dilakukan pada malam hari.

DM Komunikasi dan Hukum PT PLN Wilayah Lampung Sumargo mengatakan pemeliharaan periodik pada PLTU Tarahan Unit 3 ini dilaksanakan sesuai dengan jam operasi selama setahun. Hal ini dilakukan untuk mengembalikan performa dan mengantisipasi kerusakan mesin pembangkit. Sehingga, lifetimeÿ20(usia operasi) dan keandalan operasi mesin pembangkit akan terjaga.

Dia menjelaskan dalam kondisi pemeliharaan pembangkit Unit 3, otomatis PLTU Tarahan hanya dapat menyuplai dari Unit 4 saja dengan daya mampu neto 88 megawatt (mw). Jika tidak ada gangguan pada pembangkit besar di sistem interkoneksi Sumatera (SIS), untuk memperkecil kekurangan daya tersebut, akan dilakukan penambahan transfer dari Sumsel sebesar 160--190 mw.

"Sedangkan di siang hari, jika sistem transfer daya dari SIS, khususnya Sumatera Selatan, transmisi dan pembangkitan di Lampung tidak ada gangguan, kemungkinan besar tidak akan terjadi penyalaan bergilir. Kami mohon maaf pada pelanggan dengan kondisi ini," kata Sumargo, Minggu (28-2).

Pemeliharaan PLTU Tarahan Unit 3 Tarahan akan menyebabkan terjadinya penyalaan bergilir di seluruh provinsi yang terinterkoneksi ke SIS, khususnya di sistem Sumatera bagian selatan dan tengah, yaitu Sumatera Barat, Riau, Jambi, Sumatera Selatan, Bengkulu, dan khususnya Lampung. Sebab, daya mampu pembangkit PLN di Sistem Sumatera Bagian Selatan dan Tengah belum berlebih/mempunyai margin cadangan daya yang cukup yang dapat mengalirkan listrik kepada pelanggan ketika beberapa pembangkitnya mengalami pemeliharaan atau gangguan.

Keberadaan Air

Sumargo menambahkan pada periode Januari--Februari 2010, kondisi sistem kelistrikan di Lampung mencukupi meski belum berlebih dalam menyuplai kebutuhan beban tertinggi pada waktu beban puncak (WBP) sebesar 425 MW. Apalagi, pembangkit yang ada di Lampung sangat bergantung pada keberadaan air.

Sementara itu, PLTU Batutegi tidak beroperasi karena sangat bergantung pada kebutuhan pengairan untuk pertanian di Metro dan Lampung Tengah,

Untuk memberi pelayanan lebih maksimal pada pelanggan, PLN Wilayah Lampung mengatur pola operasi PLTA Way Besai dengan penampungan air di siang hari untuk dipakai memaksimalkan pengoperasian PLTA pada malam hari.

PLN juga mengimbau agar pelanggan rumah tangga dapat mengurangi pemakaian energi listrik dengan mematikan lampu sebanyak dua buah, masing-masing setara 40 va, saat WBP pukul 17.00--22.00. Sedangkan pelanggan besar dengan daya kontrak di atas 200 kva diharapkan dapat memakai genset saat beban puncak 17.00--23.00.

Dalam mengatasi keterbatasan daya, PLN akan membangun pembangkit-pembangkit baru, yakni pengoperasian PLTU Lampung (2 x 100 mw) pada tahun 2012--2013. Lalu, pengoperasian PLTP Ulubelu (2 x 55 mw) pada 2013--2014, pembelian excess powerÿ20dari industri besar di Lampung, dan mendorong pemerintah daerah dan swasta untuk membangun pembangkit (independent power producers/IPP) di Lampung. n NOV/E-1

Kondisi Sistem Kelistrikan Januari-Februari 2010

No. Uraian Daya Mampu Neto (mw)

1. PLTU Tarahan 176

2. PLTA Besai 88

3. PLTD/G 21

Jumlah 285

4. Transfer Daya 140

Jumlah 425

Beban Puncak Malam 425

Beban Puncak Siang 290

Kondisi Sistem Kelistrikan periode 1 Maret--4 April 2010

No. Uraian Daya Mampu Neto (MW)

1. PLTU Tarahan 88

2. PLTA Besai 88

3. PLTD/G 21

Jumlah 197

4. Transfer Daya 160-190

Jumlah 357-387

Beban Puncak Malam 425

Defisit BP Malam 38-68

Beban Puncak Siang 290

Sumber: PT PLN Wilayah Lampung

http://www.lampungpost.com/cetak/berita.php?id=2010030102301429
Read On 0 comments

Fakta-fakta di Balik Konsumsi Telur

12:19:00 PM
Minggu, 21 Februari 2010 12:00 WIB

Penulis : Ikarowina Tarigan

TELUR memang mengandung kolesterol yang cukup tinggi, 213 miligram per butir. Karena itu, makanan sumber protein ini sebelumnya pernah dinyatakan sebagai penyebab utama penyakit jantung. Pada faktanya, kolesterol dari makanan bukanlah penyebab utama penyumbatan arteri, tapi lemak jenuh dan lemak trans.

Risiko penyakit jantung dari sarapan sehat satu ini lebih disebabkan oleh campurannya, khususnya mentega, yang mempunyai kandungan lemak jenuh lebih tinggi dibandingkan telur itu sendiri. Karena itu, Anda bisa menekan jumlah lemak jenuh dengan mengonsumsi telur rebus.

Para pakar menyatakan bahwa telur mengandung nutrisi sehat dan secara umum aman jika dibatasi satu butir sehari. Selain itu, cobalah mengurangi kolesterol dari makan lainnya, seperti daging. Anda sebaiknya mengonsumsi tidak lebih dari 300 miligram kolesterol per hari.

Berikut beberapa fakta menarik seputar telur:

Cegah gangguan penglihatan. Kuning telur mengandung lutein dan zeaxanthin, dua antioksidan yang membantu mencegah macular degeneration, penyebab utama kebutaan. Macular degeneration merupakan gangguan penglihatan di pusat penglihatan (macula) akibat kerusakan retina.

Telur mengandung bakteri salmonella. Karena itu, ada baiknya menghindari produk yang mengandung telur mentah, termasuk milkshake dan adonan kue. Untuk memastikan telur bebas dari bakteri, masaklah di suhu 160 derajat sebelum dikonsumsi.

Kolesterol hanya terdapat dalam kuning telur, bukan di putih telur.

Telur merupakan sumber yang baik untuk mendapatkan protein, besi, dan seng. Akan tetapi, telur kurang kandungan serat.

Sebutir telur menyediakan 12 persen (6 gram) dari rekomendasi protein harian Anda.

Noda hijau pada telur yang telah direbus tidak berbahaya dan bukan pertanda keracunan bakteri.

Semakin segar telur, semakin sulit dikupas.

Sebutir telur mengandung sekitar 75 kalori.

Kandungan cholinedalam telur berfungsi mendukung perkembangan otak dan memori pada janin serta orang dewasa.

Telur mengandung vitamin A, B12, D dan E, tapi tidak mengandung vitamin C.

The National Academy of Sciences menganjurkan bahwa perempuan hamil sebaiknya mengonsumsi 450 gram choline per hari. Jumlah ini setara dengan dua butir telur. Satu butir telur, termasuk kuning telur, mengandung sekitar 250 miligram choline. (IK/OL-08)

http://www.mediaindonesia.com/mediahidupsehat/index.php/read/2010/02/21/2193/3/Fakta-fakta-di-Balik-Konsumsi-Telur
Read On 0 comments

Halte Halimun Tak Angkut Penumpang

12:18:00 PM
Senin, 01 Maret 2010 | 10:08 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta - Halte busway Halimun mulai Senin (1/3) tak lagi mengangkut penumpang untuk bus Transjakarta Koridor VI (Ragunan-Dukuh Atas). Asisten Menejer Pusat Pengendali Badan Layanan Umum Busway, Bano Yogaswara, keputusan ini terkait dengan banyaknya keluhan penumpang busway.

Menurut Bano, banyak penumpang di halte Dukuh Atas yang mengeluh karena ketika busway sampai halte Dukuh Atas, bus sudah penuh karena mengangkut penumpang dari Halimun. "Sementara di Dukuh Atas, halte juga penuh penumpang," kata dia ketika dihubungi, Senin.
Akibatnya, banyak penumpang di Dukuh Atas tak terangkut.

Kondisi itu diakibatkan karena banyak penumpang busway koridor IV (Pulogadung-Dukuh Atas) yang naik busway koridor VI dari halte Halimun. Maka, mulai hari ini, halte itu tak diperuntukkan bagi penumpang untuk naik busway koridor VI.

Agar tak digunakan sebagai halte transit, maka penumpang busway koridor VI tak bisa naik dari halte itu. "Kalau turun bisa," kata dia. Selain itu, halte tersebut masih bisa digunakan penumpang untuk naik busway koridor VI. Bano menyatakan, sosialisasi ini sudah dilakukan sepekan ini.

NUR ROCHMI

http://www.tempointeraktif.com/hg/jakarta/2010/03/01/brk,20100301-228876,id.html
Read On 0 comments

166 Perusahaan Pertambangan Ancam Hutan Kalimantan

12:17:00 PM
Senin, 1 Maret 2010 06:09 WIB

Samarinda (ANTARA News) - Walhi Kaltim mengungkapkan data bahwa persoalan deforestrasi kian parah justru bukan dari sektor kehutanan namun terdapat 166 perusahaan pertambangan batu bara yang kini melakukan pinjam pakai kawasan hutan sehingga mengancam kelestariannya.

"Celakanya, sebagian lahan yang menjadi kawasan pinjam pakai oleh perusahaan pertambangan batu bara itu adalah masuk dalam katagori hutan lindung," kata Direktur Walhi Kaltim, Isal Wardhana di Samarinda, Senin.

secara moral dan demi penyelamatan hutan alam kaltim yang tersisa, imbuh dia maka tidak ada argumentasi yang membenarkan ketika Menhut yang baru ini mengamini peminjaman kawasan hutan untuk aktivitas di luar kehutanan yang diajukan oleh Pemerintah kabupaten/Kota dan lebih dari 60 perusahaan pertambangan di Kaltim.

Berdasarkan data Walhi itu menunjukan daerah terbanyak yang mengajukan izin pinjam pakai hutan adalah di Kalsel sebanyak 72 perusahaan batu bara, kemudian di Kaltim mencapai 65 perusahaan, Kalteng 20 perusahaan dan Kalbar delapan perusahaan.

Sejak tahun 2001, di Kaltim tingkat deforestrasi (pengurangan luas hutan) mencapai 350 ribu hektare setiap tahun sehingga menimbulkan kerugian bagi masyarakat di Kaltim yang masih bergantung hidupnya dari hasil hutan.

Ia menjelaskan bahwa dalam prosesnya pemerintah pusat melalui Dephut harus tidak memberikan izin pinjam pakai kawasan hutan untuk kegiatan di luar kehutatan walaupun dalam aturan/regulasinya dibenarkan ketika sudah ada SK Menhut mengenai pinjam pakai kawasan hutan.

"Permohonan ini harus ditelaah secara mendalam mengingat semakin tingginya tingkat deforestrasi di Kaltim dan bahkan sampai merambah Hutan Lindung di Kalimantan Timur," katanya.

Eksploitasi kawasan hutan di Kalimantan Timur akan berdampak yang sangat signifikan terhadap keberlanjutan dan kelestarian hutan di Kaltim dan secara langsung berpengaruh terhadap bencana ekologis yang terjadi di Kaltim.

Ia menambahkan bahwa untuk kasus di Kabupaten Nunukan menunjukan bahwa dari hasil pantauan walhi kaltim Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nunukan telah melakukan kegiatan proyek pembukaan jalan di dalam kawasan hutan lindung.

"Pemkab sampai kini diindikasikan belum bisa menunjukkan kepada publik SK Menhut menyangkut pinjam pakai kawasan Hutan Lindung di Kabupaten Nunukan," ujar dia.

Tindakan Pemkab Nunukan itu merupakan pelanggaran terhadap fungsi kawasan dan perundang-undangan yang berlaku pada sektor kehutanan.

"Seyogyakanya aparat keamanan harus menghentikan proyek yang berada di dalam kawasan hutan lindung tersebut," katanya menegaskan.

Isal menambahkan bahwa Menhut yang baru juga seharusnya jangan memberikan SK pinjam pakai kepada Pemkab Nunukan sampai adanya telaah yang mendalam terhadap proyek tersebut mengingat diindikasikan proyek telah dijalankan tanpa adanya SK pinjam pakai yang dikeluarkan oleh Menhut.

"Mengenai pertambangan batu bara itu, maka sudah jelas bahwa aktivitas tersebut secara tidak langsung akan mengurangi kawasan hutan di Kaltim dan sampai saat ini reklamasi yang dilakukan oleh beberapa perusahaan besar batu bara di Kaltim belum berjalan secara maksimal," katanya.

Lemahnya realisasi program reklamasi itu terbukti dengan ditemukannya beberapa lahan yang belum direklamasi secara maksimal oleh tim dari DPRD Provinsi beberapa waktu yang lewat. (Ant/K004)

http://www.antaranews.com/berita/1267398585/166-perusahaan-pertambangan-ancam-hutan-kalimantan
Read On 0 comments

RSUD Tangerang Bantah Tolak Pasien Bayi Kembar 3 Prematur

12:11:00 PM
Sabtu, 27 Februari 2010 13:08 WIB

Metrotvnews.com, Tangerang: Pihak Rumah Sakit Umum Daerah Tangerang, Banten, membantah menolak pasien bayi kembar tiga prematur yang membutuhkan perawatan intensif tim dokter. Bantahan itu disampaikan Humas RSUD Tangerang Ahmad Nizar di Tangerang, Banten, Sabtu (27/2).

Munurut Nizar, tiga bayi kembar prematur itu sudah sempat ditangani di Unit Gawat Darurat RSUD Tangerang. Namun, saat akan dibawa ke ruang perawatan seluruh ruang perawatan sudah terisi.

Bahkan, kata Nizar, pihak rumah sakit mempersilahkan keluarga pasien untuk memeriksa ruang perawatan bayi yang dalam kondisi penuh. Karena tidak mendapatkan perawatan memadai, salah satu dari ketiga bayi kembar prematur meninggal. Bayi tersebut meninggal saat dirawat di rumah orang tuanya, di Desa Sukamulya, Cikupa, Kabupaten Tangerang, Banten, kemarin.

Bayi yang meninggal bernama Runny Azzahra Maulidan. Sedangkan dua saudara kembarnya, Muhammad Zikra Azzikra dan Renny Azzahra Maulidan, kini dirawat di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta. (DOR)

http://www.metrotvnews.com/index.php/metromain/newscatvideo/metropolitan/2010/02/27/100551/RSUD-Tangerang-Bantah-Tolak-Pasien-Bayi-Kembar-3-Prematur
Read On 0 comments

Kenali Ciri-Ciri Zat Berbahaya Pada Makanan

12:07:00 PM
Sabtu, 27 Februari 2010 17:40

Zat-zat berbahaya yang bisa menyebabkan penyakit mematikan seperti kanker bisa saja terdapat pada jajanan pasar atau jajanan anak-anak di sekolah. Apa saja zat-zat berbahaya itu, ciri-cirinya jika terkandung dalam makanan dan apa efeknya jika tubuh mengonsumsinya?

Pewarna Kuning Metanil (Methanil Yellow)
Kuning metanil adalah zat warna sintesis berwarna kuning kecokelatan dan berbentuk padat atau serbuk. Pewarna ini digunakan untuk pewarna tekstil dan cat. Kuning metanil merupakan bahan yang dilarang untuk digunakan sebagai pewarna pangan.

Kuning Metanil akan berbahaya jika terhirup, mengenai kulit, mengenai mata dan tertelan. Akibat yang ditimbulkan bisa iritasi pada saluran pernapasan, gangguan pada mata dan bahaya kanker pada kandung dan saluran kemih.

Apabila tertelan, bisa menyebabkan mual, muntah , sakit perut, diare, panas, rasa tidak enak dan tekanan darah rendah.

Penyalahgunaan kuning metanil untuk pangan telah ditemukan untuk beberapa jenis pangan di antaranya, kerupuk, mie, pangan jajanan berwarna kuning dan banyak juga sebagai pewarna pada tahu. Ciri pangan dengan pewarna kuning metanil biasanya, berwarna kuning menyolok dan cenderung berpendar, banyak memberikan titik-titik warna karena tidak homogen (misalnya pada kerupuk).

Pewarna Rhodamin B
Ini juga merupakan pewarna sintesis yang digunakan pada industri tekstil dan kertas. Bentuknya serbuk kristal merah keunguan dan dalam larutan akan berwarna merah terang berpendar. Zat warna ini juga dilarang digunakan untuk makanan.

Rhodamin B juga berbahaya jika terhirup, mengenai kulit, mengenai mata dan tertelan. Akibatnya yang ditimbulkan bisa iritasi pada saluran pernafasan, iritasi kulit, iritasi pada mata, iritasi saluran pencernaan dan bahaya kanker hati.

Jika tertelan selain menyebabkan iritasi pada saluran pencernaan, cirinya air seni akan berwarna merah atau merah muda. Penyalahgunaan rhodamin B untuk pewarna pangan telah banyak ditemukan pada panganan seperti kerupuk, terasi, dan beberapa jajanan yang berwarna merah.

Perlu diketahui juga, ciri-ciri pangan dengan pewarna ini adalah: berwarna merah menyolok dan cenderung berpendar, banyak memberikan titik-titik warna karena tidak homogen (misalnya pada kerupuk dan es puter).

Formalin
Formalin adalah larutan yang tidak berwana dan baunya sangat menusuk. Di dalam formalin terkandung sekitar 37 % formaldehid dalam air. Biasanya ditambah metanol hingga 15 % sebagai pengawet. Barang ini biasa digunakan sebagai bahan perekat untuk kayu lapis dan disinfektan untuk peralatan rumahsakit serta untuk pengawet mayat. Formalin juga dilerang keras digunakan untuk pengawet makanan.

Bahaya formalin jika terhirup, mengani kulit dan tertelan, bisa menyebabkan luka bakar, iritasi pada saluran pernafasan, reaksi alergi, dan bahaya kanker pada manusia. Bila tertelan sebanyak 2 sendok makan saja atau 30 mL formalin bisa menyebabkan kematian.

Gejala yang ditimbulkan jika formalin tertelan maka mulut, tenggorokan dan perut terasa terbakar, sakit menelan, mual, muntah, diare, kemungkinan terjadi perdarahan, sakit perut yang hebat, sakit kepala, hipotensi, kejang, tidak sadar hingga koma. Selain itu, juga bisa menyebabkan kerusakan hati, jantung, otak, limpa, pankreas, sistem susunan syaraf pusat dan ginjal.

Beberapa makanan yang ditemukan mengandung formalin sebagai pengawet di anataranya mie basah, tahu, baso, ayam dan ikan serta beberapa hasil laut lainnya.

Untuk mengetahui apakah beberapa makanan seperti mie, tahu dan baso berformalin, berikut ciri-cirinya.

Ciri-ciri mie basah berformalin: tidak rusak sampai dua hari pada suhu kamar (25 derajat celcius) dan bertahan lebih dari 15 hari pada suhu lemari es (10 derajat celsius). Tidak lengket dan mie lebih mengkilap dibandingkan mie normal. Bau agak menyengat seperti bau formalin.

Ciri-ciri tahu berformalin: Tidak rusak sampai 3 hari pada suhu kamar 25 derajat Celsius dan bisa tahan lebih dari 15 hari pada suhu lemari es (10 derajat celsius). Tahu terlampau keras, kenyal namun tidak padat. Bau agak menyengat.

Ciri-ciri ikan segar atau hasil laut berformalin: tidak rusak sampai 3 hari pada suhu kamar (25 derajat C). Warna insang merah tua tidak cemerlang, bukan merah segar dan warna daging ikan putih bersih. Bau formalin atau agak menyengat.

Ciri-ciri ikan asin berformalin: tidak rusak sampai lebih dari 1 bulan pada suhu 25 derajat celsius. Bersih cerah dan tidak berbau khas ikan asin. Tidak dihinggapi lalat di area berlalat.

Ciri-ciri baso berformalin: Tidak rusak sampai 2 hari pada suhu kamar 25 derajat celsius, teksturnya sangat kenyal dan bau formalin agak menyengat.

Ciri-ciri ayam berformalin: Tidak rusak sampai 2 hari pada suhu kamar 25 derajat Celsius, teksturnya kencang dan bau formalin tercium.

Boraks
Boraks adalah senyawa berbentuk kristal, warna putih, tidak berbau dan stabil pada suhu tekanan normal.

Boraks merupakan senyawa kimia berbahaya untuk pangan dengan nama kimia natrium tetrabonat (NaB4O7 10H2O). Dapat dijumpai dalam bentk padat dan jika larut dalam air akan menjadi natrium hidroksida dan asam borat (H3BO3). Boraks atau asam borat biasa digunakan sebagai bahan pembuat deterjen, bersifat antiseptik dan mengurangi kesadahan air. Bahan berbahaya ini haram digunakan untuk makanan.

Bahaya boraks jika terhirup, mengenai kulit dan tertelan bisa menyebabkan iritasi saluran pernafasan, iritasi kulit, iritasi mata dan kerusakan ginjal. Jika boraks 5-10 gram tertelan oleh anak-anak bisa menyebabkan shock dan kematian.

Efek akut dari boraks bisa menyebabkan badan berasa tidak enak, mual, nyeri hebat pada perut bagian atas, perdarahan gastro-enteritis disertai muntah darah, diare, lemah, mengantuk, demam dan sakit kepala.

Penyelahgunaan boraks untuk makanan telah ditemukan pada mie basah, baso, kerupuk dan jajanan lainnya.

Untuk mengetahui makanan mengandung boraks ciri-cirinya sebagai berikut:
- Ciri-ciri mie basah mengandung boraks: Teksturnya kenal, lebih mengkilat, tidak lengket, dan tidak cepat putus.

- Ciri baso mengandung boraks: teksturnya sangat kenal, warna tidak kecokelatan seperti penggunaan daging namun lebih cenderung keputihan.

-Ciri-ciri jajanan (seperti lontong) mengandung boraks: teksturnya sangat kenyal, berasa tajam, seprti sangat gurih dan membuat lidah bergetar dan meberikan rasa getir.

- Ciri-ciri kerupuk mengandung boraks: teksturnya renyah dan bisa menimbulkan rasa getir. (vivanews.com)

http://www.suaramedia.com/gaya-hidup/makanan/17949-kenali-ciri-ciri-zat-berbahaya-pada-makanan.html
Read On 0 comments

Pembuatan Paspor Dijamin Tak Akan Lama

12:04:00 PM
Monday, 01 March 2010 09:45

BANDAR LAMPUNG - Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia, Patrialis Akbar, menjamin pembuatan paspor tidak lagi perlu menunggu waktu lama, tapi cukup empat jam.

"Pengurusan paspor hingga selesai cukup empat jam saja asal permohonan untuk pembuatan paspor itu tidak menumpuk," katanya, pagi ini.

Ia menyebutkan, jika permohonan pembuatan paspor itu menumpuk hingga mencapai ribuan, perlu waktu yakni empat hari. Layanan cepat pembuatan paspor, kata dia, merupakan salah satu kebijakan Kementerian Hukum dan HAM terkait reformasi birokrasi.

"Dulu, untuk pengurusan paspor cukup lama dan jika ingin cepat harus mengeluarkan uang yang banyak, tapi sekarang tidak lagi," kata dia.

Pihak imigrasi, kata dia, juga memberikan pelayanan cepat untuk pengusuran "visa on board" atau visa bagi pendatang atau wisatawan dan investor yang berkunjung ke Indonesia dengan menggunakan pesawat Garuda.

Menurutnya, para wisatawan dan investor itu langsung dilayani prosedur keimigrasiannya sejak masih di dalam pesawat terbang, sehingga mereka tidak lagi perlu mengantre untuk mendapatkan stempel visa di paspornya.

Editor: AMIR SYARIF SIREGAR
(dat01/ann)

http://www.waspada.co.id/index.php?option=com_content&view=article&id=93489:pembuatan-paspor-dijamin-tak-akan-lama&catid=77:fokusutama&Itemid=131
Read On 0 comments

Subsidi Energi Meningkat

12:02:00 PM
Senin, 1 Maret 2010 | 04:15 WIB

Harga Minyak Mentah Naik, Harga BBM Tetap

Jakarta, Kompas - Pemerintah menyiapkan skenario defisit yang lebih besar, yakni 2,2 persen dari produk domestik bruto, pada APBN Perubahan 2010. Skenario ini guna mengantisipasi naiknya subsidi energi terkait dengan meningkatnya harga minyak mentah dan tarif dasar listrik yang tidak naik.

Dengan skenario defisit 2,2 persen dari produk domestik bruto (PDB), belanja subsidi untuk energi menjadi Rp 150 triliun. Jumlah itu meningkat Rp 43,5 triliun dari skenario defisit 2,1 persen dari PDB.

”Karena TDL (tarif dasar listrik) tidak naik, ya, subsidi menjadi naik. Subsidi juga naik karena harga minyak mentah naik, tetapi harga BBM (bahan bakar minyak) tidak kami naikkan. Perhitungannya sangat sederhana,” ujar Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa di Jakarta, pekan lalu.

Sebelumnya, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyatakan, pemerintah mengusulkan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan (APBN-P) 2010 kepada DPR dengan besaran defisit 2,1 persen dari PDB.

Dengan defisit sebesar itu, pagu subsidi BBM meningkat Rp 20 triliun dan subsidi listrik melonjak Rp 16,7 triliun dibandingkan dengan APBN 2010.

Menurut Kepala Badan Kebijakan Fiskal Kementerian Keuangan Anggito Abimanyu, skenario defisit 2,2 persen dari PDB tersebut terutama karena didorong kenaikan subsidi BBM sebesar Rp 28,1 triliun.

Pagu awal subsidi BBM dalam APBN 2010 sebesar Rp 68,7 triliun, tetapi dalam APBN-P 2010 ditetapkan menjadi Rp 96,8 triliun.

Selain itu, subsidi listrik juga meningkat Rp 15,4 triliun. Target awal APBN 2010 subsidi listrik hanya Rp 37,8 triliun, tetapi dalam APBN-P 2010 menjadi Rp 53,2 triliun.

Subsidi listrik dan BBM dalam APBN kerap dikategorikan sebagai subsidi energi.

Belanja melonjak

Selain anggaran subsidi energi yang melonjak, anggaran belanja kementerian dan lembaga nondepartemen juga melonjak, yakni dari Rp 385,1 triliun pada APBN 2010 menjadi Rp 453 triliun dalam perkiraan APBN-P 2010 atau naik 17,63 persen.

Dengan dasar itu, total anggaran belanja pemerintah pusat naik, yakni dari pagu awal dalam APBN 2010 sebesar Rp 725,2 triliun menjadi Rp 793,2 triliun dalam rancangan APBN-P 2010 atau meningkat 9,335 persen.

Kenaikan belanja pemerintah pusat itu yang menyebabkan anggaran belanja negara membengkak, yakni dari Rp 1.047,7 triliun menjadi Rp 1.122,3 triliun.

Lonjakan anggaran belanja negara tersebut tidak bisa ditutup seluruhnya oleh dana pendapatan dan hibah. Pendapatan dan hibah dialokasikan naik, dari Rp 949,6 triliun menjadi Rp 993,6 triliun. Jumlah tersebut jauh lebih rendah dibandingkan dengan belanja negara yang mencapai Rp 1.122,3 triliun.

Dengan demikian, defisit anggaran pun melonjak menjadi 2,2 persen dari PDB atau sebesar Rp 128,7 triliun.

Anggaran belanja subsidi memang berubah mengikuti asumsi harga jual minyak mentah Indonesia (ICP), yaitu akan dinaikkan dari pagu awal 65 dollar AS per barrel menjadi 77 dollar AS per barrel.

Kenaikan ICP mendorong kenaikan penerimaan negara dari hasil menjual minyak mentah. Ini karena target produksi minyak siap jual (lifting) dinaikkan dari 960.000 barrel per hari dalam APBN-P 2009 menjadi 965.000 barrel per hari dalam rancangan APBN-P 2010.

Anggaran pendidikan

Seiring dengan meningkatnya anggaran belanja negara, kata Anggito, anggaran untuk pendidikan pun meningkat. Hal ini terkait dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang menetapkan anggaran pendidikan 20 persen dari anggaran belanja negara.

”Anggaran pendidikan lebih tinggi karena volume APBN lebih tinggi. Ini otomatis. Namun, setahu saya, tergantung dari kebutuhan dan pasti naik,” lanjutnya.

Adapun pagu anggaran lain, seperti kesehatan dan infrastruktur, disesuaikan dengan kebutuhan.

Dengan kenaikan anggaran belanja negara, anggaran belanja pendidikan diperkirakan naik dari Rp 209,54 triliun menjadi Rp 224,46 triliun.

APBN-P 2010 juga disusun untuk mengantisipasi masuknya kebutuhan prioritas baru yang belum tertampung. ”Programnya macam-macam. Namun, belum ada informasi, nanti kami sampaikan ke DPR,” ujar Anggito. (OIN)

http://cetak.kompas.com/read/xml/2010/03/01/04154179/subsidi.energi.meningkat
Read On 0 comments

5 Salah Kaprah Vegetarian

11:57:00 AM
Sabtu, 27 Februari 2010 14:32

Sebagian ahli berkeberatan karena vegan, yang merupakan vegetarian murni, tidak mengkonsumsi susu, telur, apalagi makanan bernyawa seperti ikan atau ayam. Lain halnya dengan vegetarian yang masih makan telur (ovo vegetarian) atau makan susu dan telur (lacto-ovo vegetarian). Sedang flexitarian atau semi vegetarian masih sesekali makan daging meski dalam jumlah sedikit.

Ingin sehat dengan menjadi vegetarian? Mengapa tidak? Caranya mudah, biayanya tidak menguras kantong. Namun ada beberapa syarat yang perlu Anda perhatikan agar sasaran sehat hasilnya optimal.

Rasanya tak ada yang menyangkal bahwa diet vegetarian itu sehat. Para ahli gizi pun serentak sepakat. Bahkan Dr Spock, dokter anak yang tenar sebagai pakar kesehatan bayi dan anak, dalam buku panduannya Baby and Child Care yang diterbitkan ulang pada tahun 1998, merekomendasikan diet vegan untuk anak-anak, yang menimbulkan banyak reaksi.

Sebagian ahli berkeberatan karena vegan, yang merupakan vegetarian murni, tidak mengkonsumsi susu, telur, apalagi makanan bernyawa seperti ikan atau ayam. Lain halnya dengan vegetarian yang masih makan telur (ovo vegetarian) atau makan susu dan telur (lacto-ovo vegetarian). Sedang flexitarian atau semi vegetarian masih sesekali makan daging meski dalam jumlah sedikit.

Barangkali pengalaman Dr Andrew Weil, pakar kesehatan alami, sebagai lacto vegetarian sejak 1970-an bisa dijadikan bahan pertimbangan dalam pilihan Anda. Dalam newsletternya Selfhealing, Juli 2007, ia menuturkan perubahan dietnya. "Sekitar pertengahan 80-an saya menjadi yakin bahwa ikan itu sehat dan mulai memasukkannya ke dalam diet saya, tapi sebagian besar menu saya tetap sayuran," kata Dr Weil.

Menanggapi kontroversi ini Dr Anton Budiono, praktisi pengobatan alami yang sudah 14 tahun menjadi vegetarian dan mempraktikkannya pada pasien-pasiennya, mengatakan agar pilihan vegan atau vegetarian disesuaikan dengan kebutuhan pada tahapan hidup tertentu. "Bagi anak yang butuh protein dalam jumlah besar dan nutrient lain untuk pertumbuhan, sebaiknya diterapkan diet flexitarian atau semi vegetarian. Lain halnya kalau orang sudah tidak terlalu besar aktivitasnya, menjadi vegan akan membuatnya lebih tenang."

Menurut Dr Anton, ada hal lebih penting dari sekadar membuang daging dari menu. "Kalau mau sehat, perhatikan dulu hal-hal yang lebih mendasar: makanan yang dikonsumsi harus sementah mungkin, berkualitas, bervariasi dan cukup jumlahnya," jelasnya.

Dalam kaitan ini, baik Dr Anton maupun Dr Weil melihat beberapa kekeliruan yang sering dibuat oleh sebagian vegan dan vegetarian. Berikut ada 5 kesalahan umum dan cara cerdas untuk menghindari kesalahan diet ini.

1. Sayuran terlalu lama dimasak. "Makan sayuran yang mengalami pemanasan terlalu lama atau terlalu tinggi tidak bermanfaat bagi tubuh," komentar Dr Anton tentang perlunya makan sayuran sementah mungkin. "Permasalahannya bukan soal daging atau bukan daging saja. Yang lebih penting dari itu adalah mempertahankan life atom dari makanan," kata Dr Anton.

Apa itu life atom? "Contoh sederhana, dalam manifestasi sehari-hari biji kalau ditanam tumbuh tidak? Kalau tumbuh berarti life atomnya masih ada. Sekarang kalau kita masak biji itu dengan panas 60 derajat Celsius selama 5 menit, apa biji masih bisa tumbuh kalau ditanam?" tanyanya. "Nah, sebetulnya kita mendapat energi kehidupan dari life atom itu. Karena itu sebaiknya makanan dikonsumsi raw atau dimasak sementah mungkin."

Solusi. Masaklah sayuran pada suhu kurang dari 47,7 derajat Celsius, yaitu temperatur awal terjadinya kerusakan sel. "Sebetulnya pemanasan masih bisa sampai 55 derajat Celsius asal jangan lebih dari 15 menit," kata Dr Anton. "Lebih dari itu, kita seperti makan bangkai. Badan kita tidak akan merasakan sensasi segar seperti kalau makanan dipilih dan diolah dengan benar."

Memang ada bahan makanan yang lebih mudah dicerna kalau dipanaskan seperti wortel, tomat, dan kacang-kacangan. Sedikit pemanasan akan melonggarkan nutrient dari pengikatnya sehingga nutrient lebih mudah dicerna tubuh. Begitu juga dengan legum (polong) yang perlu dimasak untuk membuang racun yang menimbulkan kembung.

Jadi menggoreng (suhu 180 derajat Celsius) dan memanggang (>180 derajat Celsius) juga tidak dianjurkan. Pada suhu setinggi ini minyak goreng akan berubah sifatnya dan menjadi "racun" bagi tubuh. Menumis pun sebaiknya dilakukan dengan teknik "tumis terbalik": minyak zaitun ditambahkan setelah masakan diangkat dari api. Teknik yang dianjurkan adalah merebus dan mengukus.

2. Terlalu sedikit makan buah dan sayuran. "Menurut saya, sebagian besar orang kurang memasukkan buah dan sayuran dalam diet sehari-hari mereka. Dan ini meliputi pemakan daging maupun yang tidak," kata Dr Weil. Memang banyak orang menyusun menu dengan penekanan pada karbohidrat (nasi putih, roti putih), sedang sayuran berperan sebagai pelengkapnya. Akibatnya kebutuhan gizi yang optimal tidak tercapai.

Menurut Mayo Foundation for Medical Education and Research, sayur-sayuran, padi-padian, buah-buahan, legum, dan kacang-kacangan merupakan kombinasi makanan yang optimal gizinya. Makanan yang kaya karbohidrat kompleks, protein, serat, vitamin dan mineral ini mampu membentuk fondasi yang kuat untuk mendukung kesehatan sepanjang usia, jika dimakan dalam proporsi dan jumlah yang benar.

Solusi. Brenda Davis, RD, penulis buku The New Becoming Vegetarian (2003) dan Becoming Vegetarian (2000) menganjurkan makan sembilan porsi buah dan sayuran atau lebih, satu sampai tiga porsi legum, tiga porsi padi-padian utuh, dan satu porsi kacang-kacangan dan biji-bijian dalam sehari.

"Pastikan lebih dari separuh piring makan Anda dipenuhi sayuran dengan warna-warni pelangi untuk memaksimalkan asupan fitonutrient Anda," kata Davis.

3. Terlalu banyak mengkonsumsi makanan olahan. Saat menyingkirkan daging, banyak orang menggantikannya dengan makanan olahan. Termasuk olahan: produk susu, tepung terigu putih, semua produk kalengan dan botolan. "Atau untuk mencari variasi sumber protein, seorang vegetarian lari ke produk-produk kedelai olahan seperti daging buatan, sosis buatan atau ikan buatan, ya salah," cetus Dr Anton. Produk-produk ini biasanya dibuat dari textured soy protein yang kenyal mirip daging. Sebagai bahan olahan, soy protein sulit dicerna oleh tubuh.

Untuk menjelaskannya, ia menggambarkan setiap proses metabolisme seperti kunci dan gembok, yang harus pas rantai molekulnya dengan reseptor dalam tubuh agar bisa dimetabolisasi dan dimanfaatkan tubuh. Kalau diberi "kunci" lain, untuk mengubahnya agar bisa dipakai oleh "gembok" yang tersedia, diperlukan energi lebih untuk menetralisir dan mengotak-atiknya supaya bisa klop. "Makanan olahan itu merampok energi kita. Orang yang mestinya merasa segar dan enak karena sudah vegetarian justru merasa lesu," tambah Dr Anton.

"Mengganti daging dengan susu atau produk susu juga bukan cara yang paling sehat," kata Davis. "Selain bukan sumber zat besi yang baik zat besi menghambat penyerapannya dan merupakan kontributor utama asam lemak jenuh,".

Solusi. "Jika ingin mengganti daging dengan susu, pilih susu kambing," usul Dr Anton. "Susu terbaik setelah ASI adalah susu kambing mentah." Mengapa? "Goats are the cleanest animal. Kambing tidak mudah sakit anthrax, dan tidak ada penyakit mad goat seperti pada sapi," begitu alasannya.

"Begitu juga bagi flexitarian yang ingin mengkonsumsi daging putih, sebaiknya memilih bebek yang lebih tahan penyakit daripada ayam yang mudah kena flu burung. Telur pun lebih dianjurkan telur dari bebek yang makanannya lebih alami daripada ayam kampung," begitu anjurannya.

Bagi para vegan, Davis menganjurkan makan makanan utuh terdiri atas legum, gandum utuh, biji-bijian, buah dan sayuran untuk meningkatkan nutrisi dan mengurangi daging.

4. Terlalu percaya mitos protein. Protein memang sangat penting untuk kesehatan. Tulang, otot dan hormon butuh protein. Kepercayaan pada mitos daging sebagai sumber protein terbaik membuat orang takut kekurangan protein.

13%, dan vegan antara 11-12%. Namun Dr Weil mengingatkan bahwa defisiensi protein bisa terjadi pada siapa saja, vegetarian dan non-vegetarian, yang tidak cukup nutrisi dietnya atau terlalu banyak makan Memang asupan protein vegetarian lebih sedikit dari pemakan omnivor. Sebuah penelitian tahun 1948 mengungkapkan bahwa diet omnivor rata-rata mengasup 15-17% protein, lacto ovo vegetarianjunk food.

Solusi. Tidak seperti 30-an tahun yang lalu, kini vegetarian tidak perlu menimbang dan makan makanan dalam kombinasi yang rumit untuk mendapatkan cukup protein. Para ahli mengatakan bahwa diet apa pun, asal cukup kalori dan terdiri atas berbagai sumber makanan sehat, akan memasok cukup protein. Padi-padian, sayuran, legum, biji-bijian dan kacang-kacangan merupakan sumber yang kaya protein dengan kandungan asam amino yang sama seperti protein hewani, meski dalam derajat yang berbeda.

Namun dalam memilih sumber protein nabati, dianjurkan untuk memilih yang utuh ketimbang yang olahan. Misalnya, untuk produk kedelai, pilih tofu, tempe, susu kedelai, edamame miso, atau soy yogurt.

5. Kekurangan nutrient esensial. "Makin ketat diet Anda, perlu usaha lebih untuk memasok nutrisi yang dibutuhkan tubuh Anda," kata Dr Weil. "Mengurangi atau membuang daging dari diet mengkakibatkan eliminasi pemasok utama vitamin B12. Begitu juga dengan zat besi dan seng (zinc). Meski bisa diperoleh dari bahan non-daging, tapi Anda butuh usaha ekstra untuk memperolehnya. Dan karena jumlah zat besi (dalam bentuk heme iron) lebih accessible pada daging merah daripada tanaman, vegetarian perlu meningkatkan asupan zat besinya sampai dua kali kebutuhan normal."

Solusi. Berikut beberapa nutrisi, selain protein, yang mungkin defisien dalam diet vegetarian:

• Kalsium. Banyak terdapat dalam sayuran hijau seperti brokoli, sawi, kangkung. Makan ikan (sardin, teri nasi) dengan tulang. Pilihan lain: tofu, susu kedelai dan jus buah. "Susu sapi memang banyak kandungan kalsiumnya tapi kalsium dalam sayuran lebih mudah digunakan dan time retainingnya lebih lama," Dr Anton memberi tip.

• Vitamin B-12. Vitamin B-12 dibutuhkan untuk pembentukan sel darah merah dan menghindari anemia. Lactoovo vegetarian bisa memperolehnya dari telur, terutama kuningnya. Vegan bisa minum suplemen, makan sereal atau minum susu kedelai yang diperkaya vitamin ini.

• Zat besi. Seperti vitamin B-12, zat besi perlu sebagai komponen sel darah merah. Kacang, polong, lentil kering, produk padi-padian utuh, sayuran hijau dan buah kering seperti kurma kaya zat besi. Agar penyerapan maksimal, barengi dengan minum atau makan makanan yang kaya vitamin C: jeruk, tomat, stroberi, brokoli, kol.

• Zinc. Penting untuk produksi enzim, pembelahan sel dan pembentukan protein. Makan padi-padian utuh, kacang-kacangan dan produk kedelai.

Menjadi vegan atau vegetarian yang sehat rasanya bisa dicapai oleh siapa saja. "Namun akan lebih baik lagi jika mereka tidak sekadar menjadi praktisi, tapi mau mencari tahu mengapa dan bagaimana makanan yang dikonsumsi menyehatkan tubuh," Dr Anton menimpali. (cyberhealth) www.suaramedia.com

http://www.suaramedia.com/gaya-hidup/makanan/17935-5-salah-kaprah-vegetarian.html
Read On 0 comments

Konsumen Dirugikan, Lapor ke BPSK

11:54:00 AM
Minggu, 7 Juni 2009 - 13:26 WIB

JAKARTA (Pos Kota) – Jika merasa dirugikan oleh pelaku usaha, konsumen bisa mengadukan keluhannya kepada Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen (BPSK) yang ada di setiap kabupaten/kotamdya setempat.

“Ini sesuai Undang-Undang Perlindungan Konsumen (UUPK) No 8 Tahun 1999,” jelas Radu Malam Sembiring, Direktur Perlindungan Konsumen Departemen Perdagangan (Depdag) ketika dihubungi, Minggu (7/6).

Kalau BPSK kabupaten/kotamadya belum terbentuk, pengaduan bisa disampaikan lewat Direktorat PK Depdag atau Lembaga Perlindungan Konsumen maupun Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM).

Setelah menerima pengaduan, Direktorat PK Depdag, LPK maupun LSM wajib menindaklanjuti dan menyiapkan pasal apa saja yang dilanggar pelaku usaha bersangkutan. Kemudian memanggil pelaku usaha.

Bila mediasi sudah dilakukan namun kedua pihak merasa belum puas, Direktorat PK Depdag, LPK maupun LSM akan melimpahkan ke BPSK.

BPSK nanti akan memutuskan perkara tersebut. Karena lembaga yang terdiri dari unsur konsumen, pelaku usaha dan pemerintah ini memiliki majelis untuk mengambil keputusan terhadap kasus tersebut.

Kalau kedua pihak merasa hasil keputusan BPSK belum juga memuaskan, mereka bisa melanjutkan perkaranya ke pengadilan. Di pengadilan, berkas keputusan BPSK ini bisa dijadikan pertimbangan bagi majelis hakim, sebelumnya memutuskan perkara tersebut.

Terkait dengan keluhan Ny Prita yang ditulis melalui internet, Radu menilai itu merupakan hal wajar, karena sebagai konsumen Ny Prita hanya mempertanyakan haknya atas pelayanan yang didapatnya dari rumah sakit tersebut. (setiawan/B)

http://www.poskota.co.id/berita-terkini/2009/06/07/konsumen-dirugikan-lapor-ke-bpsk
Read On 0 comments

Pahami Gejala Epilepsi Pada Anak

11:49:00 AM
Jumat, 26 Februari 2010 15:01

Penderita epilepsi sebagian besar memang anak-anak, namun epilepsi juga bisa muncul di usia dewasa. Menurut dr.Hanif Tobing, ahli bedah saraf dari FKUI/RSCM, kasus epilepsi pada orang dewasa biasanya terjadi karena infeksi atau trauma di kepala akibat kecelakaan lalu lintas yang menyebabkan memar otak. (foto: newamerica.net)

Penderita epilepsi sebagian besar memang anak-anak, namun epilepsi juga bisa muncul di usia dewasa. Menurut dr.Hanif Tobing, ahli bedah saraf dari FKUI/RSCM, kasus epilepsi pada orang dewasa biasanya terjadi karena infeksi atau trauma di kepala akibat kecelakaan lalu lintas yang menyebabkan memar otak. (foto: newamerica.net)
JAKARTA (SuaraMedia News) - Kebanyakan orangtua langsung panik ketika dokter memvonis anak mereka menderita epilepsi. Padahal, penanganan yang benar dan teratur dapat mengurangi, bahkan menghilangkan serangan epilepsi.

Epilepsi, menurut dr. Mohamad Saekhu, SpBS, dari Departemen Bedah Saraf FKUI-RSCM Jakarta, terjadi akibat tidak normalnya aktivitas listrik di otak. Hal ini menyebabkan kejang dan perubahan perilaku dan hilangnya kesadaran. Tanda-tandanya bisa berupa kehilangan kesadaran untuk waktu tertentu, kejang, lidah menjulur, keluar air liur, gemetar atau tiba-tiba black out.

Ada dua jenis epilepsi yang dikenal, yaitu epilepsi umum, berupa hilangnya kesadaran, kejang seluruh tubuh hingga mengeluarkan air liur berbusa dan napas mengorok, serta terjadi kontraksi otot yang mengakibatkan pasien mendadak jatuh atau melemparkan benda yang tengah dipegangnya.

Selain itu dikenal epilepsi parsial yang ditunjukkan oleh rasa kesemutan atau rasa kenal pada satu tempat yang berlangsung beberapa menit atau jam. Bisa juga, rasa seperti bermimpi, daya ingat terganggu, halusinasi, atau kosong pikiran. Seringkali diikuti mengulang-ulang ucapan, melamun, dan berlari-lari tanpa tujuan.

Sebagian besar penderita epilepsi terjadi karena faktor keturunan. Anak yang lahir dari keluarga penderita epilepsi, cenderung menderita epilepsi juga. Selain itu, epilepsi juga bisa disebabkan oleh berbagai macam penyakit yang mengganggu fungsi otak.

"Epilepsi bisa terjadi karena kelainan bentukan otak (kongenital), infeksi penyakit yang menyebabkan radang otak, adanya tumor di otak, step berulang, gangguan metabolisme, serta ada yang tidak diketahui penyebabnya," kata dr.Saekhu.

Penderita epilepsi sebagian besar memang anak-anak, namun epilepsi juga bisa muncul di usia dewasa. Menurut dr.Hanif Tobing, ahli bedah saraf dari FKUI/RSCM, kasus epilepsi pada orang dewasa biasanya terjadi karena infeksi atau trauma di kepala akibat kecelakaan lalu lintas yang menyebabkan memar otak.

Bebas kejang

Menurut dr.Saekhu, obat-obatan yang diberikan pada pasien epilepsi tidak langsung menyembuhkan epilepsi, tapi hanya bersifat mengendalikan atau menjarangkan serangan, bahkan menghilangkannya. "Tujuan utama pengobatan epilepsi adalah bebas kejang," paparnya.

Seorang penyandang epilepsi umumnya memerlukan obat sampai tidak dijumpai lagi serangan dalam jarak waktu tertentu, tergantung dari tipe epilepsi, riwayat epilepsi masa lalu, dan hasil rekaman listrik otak.

Tindakan operasi bisa dilakukan jika pengobatan yang diberikan pada pasien tidak mengurangi keluhan epilepsi. "Di RSCM, tindakan operasi bisa dilakukan jika pemeriksaan MRI menunjukkan ada glioma atau jenis tumor jinak," imbuh dr.Hanafi. Meski sudah dilakukan operasi, namun pasien epilepsi tetap wajib mengonsumsi obat anti kejang.

Yang penting diketahui orangtua, epilepsi tidak selalu mengakibatkan kemunduran kecerdasan pada penderita. Anak juga bisa bisa beraktivitas dengan normal seperti anak sehat lainnya asalkan tetap teratur mengonsumsi obat.

Epilepsi pada anak-anak dapat disembuhkan dengan menjalani pengobatan rutin yang teratur, selama minimal dua tahun sejak kejang yang muncul terakhir. Penanganan yang benar dan rutin terbukti menaikkan tingkat kesembuhan pasien hingga di atas 80 persen.

Hal ini disampaikan Irawan Mangunatmadja dari Departemen Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta, dalam seminar yang diselenggarakan Perhimpunan Penanggulangan Epilepsi Indonesia (Perpei) dan Yayasan Epilepsi Indonesia.

Irawan melihat tingginya angka kejadian epilepsi pada anak, yaitu pada anak usia 1 bulan sampai 16 tahun berkisar 40 kasus per 100.000. Penyebab epilepsi itu karena adanya infeksi virus, cedera kepala, gangguan pembuluh darah otak, dan cacat lahir. ”Bayi yang lahir dengan berat di bawah normal juga berisiko terkena gangguan ini,” ujar Irawan.

Dijelaskan Ketua Perpei, Lyna Soertidewi, epilepsi diakibatkan tidak normalnya aktivitas listrik pada otak. Hal ini menyebabkan kejang dan perubahan perilaku dan hilangnya kesadaran. Gangguan ini dapat berlangsung menahun dan manifestasi serangannya berbeda-beda tergantung bagian fungsi otak yang terganggu.

”Epilepsi dapat diobati sehingga serangan dapat dikurangi bahkan dihilangkan,” kata Soertidewi.

Hal ini dapat tercapai bila penderita mengikuti petunjuk dokter serta disiplin minum obat yang diberikan dokter. Tujuan pemberian obat ini adalah menyeimbangkan kimiawi dalam otak yang memicu gangguan kelistrikannya. Pada anak tingkat kesembuhan dapat dicapai sejalan dengan perkembangan dan pertumbuhan sel otaknya.

Jenis epilepsi

Ada dua jenis epilepsi yang dikenal, yaitu epilepsi umum, berupa hilangnya kesadaran, kejang seluruh tubuh hingga mengeluarkan air liur berbusa dan napas mengorok, serta terjadi kontraksi otot yang mengakibatkan pasien mendadak jatuh atau melemparkan benda yang tengah dipegangnya.

Selain itu dikenal epilepsi parsial yang ditunjukkan oleh rasa kesemutan atau rasa kenal pada satu tempat yang berlangsung beberapa menit atau jam. Bisa juga, rasa seperti bermimpi, daya ingat terganggu, halusinasi, atau kosong pikiran. Seringkali diikuti mengulang-ulang ucapan, melamun, dan berlari-lari tanpa tujuan.

”Epilepsi parsial ini dapat berkembang menjadi epilepsi umum,” ujar Soertidewi menjelaskan.

Selain pada anak, M Hakim, Sekjen Perpei, melihat terjadinya peningkatan kasus epilepsi yang muncul pada orang dewasa. Gangguan di otak ini disebabkan oleh kerusakan jaringan, misalnya karena tumor, dan trauma di kepala akibat kecelakaan lalu lintas.

”Kenaikan kasus ini di Jakarta berkaitan dengan peningkatan jumlah kecelakaan pengendara sepeda motor,” kata M Hakim.

Pengobatan epilepsi yang menelan biaya tinggi dan jangka panjang tentu akan memberatkan bagi pasien yang tingkat ekonominya rendah.

Untuk itu, pihaknya memberikan layanan pengobatan dengan biaya rendah hanya 50 persen dari harga umumnya. Layanan pengobatan murah itu dibuka di Puskemas Jatinegara dan Tebet.

Penderita epilepsi diminta mewaspadai konsumsi obat-obatan herbal karena berpotensi meningkatkan risiko kekambuhan. Untuk mengendalikan serangan epilepsi, selama ini pasien harus disiplin mengonsumsi obat.

Epilepsi adalah kerusakan jaringan otak yang disebabkan cedera lahir, kecelakaan, infeksi otak, stroke, tumor, atau step berulang pada anak. Obat-obatan yang diberikan tidak langsung menyembuhkan epilepsi, tapi hanya bersifat mengendalikan atau menjarangkan serangan.

Sejumlah peneliti dari Jerman dalam Journal of Natural Products mengatakan, obat-obatan herbal, terutama yang mengandung ginko biloba, akan memicu timbulnya serangan epilepsi. Mereka meyakini herbal itu memiliki "efek merusak".

Obat herbal ginko biloba yang dibuat dari ekstrak daun pohon ginko biloba banyak dipakai konsumen di negara Eropa untuk menghilangkan berbagai keluhan, mulai dari depresi, meningkatkan daya ingat, sakit kepala, hingga pening.

Dalam risetnya, para peneliti dari University of Bonn, Jerman, memfokuskan pada senyawa kimia dalam ginko biloba yang disebut ginkgotoxin. Berbagai bukti menunjukkan, zat kimia tersebut memicu sinyal kimia dalam tubuh yang terkait dengan serangan epilepsi.

Meski para peneliti tidak bisa membuktikan dengan nyata bahwa obat herbal mungkin meningkatkan risiko kekambuhan, pasien diminta tetap berhati-hati dalam mengonsumsi ginko biloba. Produsen pembuat obat herbal juga disarankan untuk mengurangi kadar toksin dari bahan-bahan herbal. (k3m) www.suaramedia.com

http://www.suaramedia.com/gaya-hidup/anak/17886-pahami-gejala-epilepsi-pada-anak.html
Read On 0 comments

Kurangi Produksi Plastik

11:44:00 AM
Rabu, 25 Februari 2009 | 12:44 WIB

SURABAYA, RABU — Menteri Negara Lingkungan Hidup Rachmat Witoelar akan memerintahkan pengurangan produksi kantong plastik. Cara itu diharapkan bisa menekan produksi sampah plastik.

Rachmat mengatakan, pengurangan dari segi konsumen tidak mudah. Pasalnya, ada ratusan juta orang yang berpotensi menggunakan kantong plastik. "Memang ada kelompok masyarakat sudah berusaha mengurangi penggunaan kantong plastik," ujarnya di sela-sela Peringatan Puncak Hari Peduli Sampah Nasional di Surabaya, Rabu (25/2).

Angka pengurangan cukup lumayan meski belum signifikan menekan produksi sampah plastik. Karena itu, harus dicegah dari sisi produsen. "Produsen akan diminta mengurangi produksi kantong plastik. Distributor juga didorong untuk mengganti kantong plastik dengan bahan lain atau memakai ulang kantong plastik," ujarnya.

Dengan cara itu diharapkan jumlah sampah plastik berkurang. Dengan demikian, beban Bumi menurun. "Setiap lembar kantong plastik butuh ratusan tahun untuk terurai dengan proses alamiah. Sebelum terurai, sampah akan menumpuk," tuturnya.

http://megapolitan.kompas.com/read/2009/02/25/12443314/Kurangi.Produksi.Plastik
Read On 0 comments

Hati-hati, Kacamata 3D Mungkin Berbahaya Bagi Kesehatan

11:42:00 AM
Jumat, 26 Februari 2010, 13:03 WIB

JAKARTA--Belakangan tren film produksi Hollywood yang dikemas dengan format 3D semakin populer. Sebelumnya, beberapa acara televisi seperti kartun animasi kerap pula dikemas dengan teknologi 3D. Sayangnya, populernya teknologi 3D dalam industri film Hollywood dibarengi pula kabar tak sedap tentang efek negetif penggunaan kacamata 3D terhadap kesehatan.

Situs Movieline.com, Rabu (24/2) menuliskan penggunaan kacamata 3D memberikan efek sakit kepala dan penglihatan kabur. Ini dikarenakan kacamata tersebut memaksa penggunanya untuk fokus pada sesuatu dengan jarak dekat yang menyebabkan kedua mata bertemu dan jarak jauh yang menyebabkan mata berpisah secara bersamaan.

"Efek ini dinamakan 'Konflik Akomodasi Vergence' dan ini merupakan efek yang cenderung tidak diinginkan karena bisa mengganggu penglihatan terutama bagi orang-orang muda yang menggandrunginya," tulis situs tersebut.

Akibat isu tersebut, Kementerian kesehatan Italia menyita 700 pasang kacamata 3D dari bioskp-bioskop di negara itu. Sebagai tindak lanjut, pihak kementrian berjanji bakal melakukan aksi sweeping terhadap peredaran kacamata 3D di seluruh Italia.

Berdasarkan keterangan pihak kementrian kesehatan Italia, alasan penarikan kacamata 3D disebabkan kurangnya faktor hiegenis pada kacamata 3D. Umumnya kacamata 3D disediakan bioskop dan kemudian dipakai banyak orang secara bergantian. Tangan orang yang kotor diduga menyebabkan banyak kuman menempel.

Sayangnya, insitiatif kementrian Kesehatan italia dinilai publik tergesa-gesa. Akantetapi sebuah riset yang dilakukan Universitas California, Barkeley, AS mengungkapkan, orang-orang Italia mungkin merasa tidak ada masalah hingga menyadari bahwa wacana yang berkembang berangkat dari isu penglihatan. Hal itu disinyalir merupakan sesuatu yang ditutupi Hollywood.

Sementara itu, kebijakan Kementerian Kesehatan Italia pasca peluncuran film berbasis 3D, Caligula di Italia, menuai protes dari perwakilan the Berkeley Board yang dipimpin Jeffrey Katzenberg. Ia menyatakan keberatannya dengan sweeping yang dilakukan pemerintah Italia.

"Kami melakukan studi pada ratusan perlengkapan kacamata 3D dan bahkan setelah 70 jam setelah menonton Monster vs Alien, penemuan sama sekali belum selesai," katanya.

Meski belum dapat dipastikan kebenarnya. Ada baiknya Anda mempertimbangkan mempersiapkan antibakteri saat menggunakan kacamata 3D ketika menonton di bioskop. Dengan begitu, Anda meminimalisir resiko dari sesuatu yang tidak mungkin lalu tanpa disadari menjadi mungkin.

Red: ririn
Reporter: cr2

http://www.republika.co.id/berita/105089/hati-hati-kacamata-3d-mungkin-berbahaya-bagi-kesehatan
Read On 0 comments

10 Persen Biaya Bangun Rumah Untuk Urus Izin

11:32:00 AM
Senin, 1 Maret 2010 - 7:46 WIB

Menpera Sayangkan

JAKARTA (Pos Kota)-Menteri Perumahan Rakyat (Menpera), Suharso Monoarfa, menyayangkan adanya sebagian biaya pembangunan rumah murah yang tersedot untuk biaya perizinan. Dia memperkirakan sekitar 10 persen biaya pembangunan rumah sederhana sehat (RSH) dan rumah susun sederhana milik (Rusunami) tersedot untuk perizinan.

“Inilah salah satu penyebab adanya pengembang yang mengeluh sulit menekan harga jual rumah sederhana untuk masyarakat bawah,” katanya.

Dia mengaku akan melakukan penelitian lebih jauh soal biaya perizinan ini. Para pemangku kepentingan di sektor perumahan seperti REI dan Apersi diharapkan mau memberi masukan soal izin ini.

Pihak Menpera sendiri telah melakukan berbagai upaya untuk menekan besarnya biaya perizinan ini. Diantaranya melalui kerjasama dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) agar proses perizinan berjalan sebagaimana mestinya.

Jika biaya perizinan bisa ditekan dia yakin harga rumah sederhana bisa ditekan lagi. Untuk harga Rusunami bersubsidi yang selama ini dipatok Rp 144 juta bisa diturunkan menjadi sekitar Rp 117 juta saja jika biaya perizinan bisa dikurangi.

Soal perizinan ternyata bukan hanya biayanya saja yang sering diatas standar. Waktu pengurusannya juga sering tidak menentu. Misalnya izin yang seharusnya cukup satu minggu bisa molor menjadi satu bulan.

“Bagi pengusaha molornya waktu ini bisa berarti penambahan biaya lagi,” tegasnya.

(faisal/sir)

http://www.poskota.co.id/berita-terkini/2010/03/01/10-persen-biaya-bangun-rumah-untuk-urus-izin
Read On 0 comments

TMR Ancam Cabut Izin Pedagang Gunakan Sterofoam

11:27:00 AM
Senin, 1 Maret 2010 | 09:07 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Untuk meminimalisasi penggunaan sampah plastik yang tidak mudah didaur ulang, pengelola Taman Margasatwa Ragunan (TMR) mulai memperketat penggunaan sterofoam sebagai wadah penyimpanan makanan. Bahkan, pihak pengelola mengancam akan mencabut izin berjualan kepada para pedagang yang masih menggunakan wadah tidak ramah lingkungan tersebut.

Kepala Humas dan Promosi TMR Wahyudi Bambang mengatakan, sosialisasi pelarangan menggunakan sterofoam itu telah dilakukan sejak bulan Desember 2009. Namun, sosialisasi hanya diberlakukan sebatas pada rombongan anak sekolah saja. Tapi saat ini, pihaknya juga akan menerapkan untuk semua para pengunjung dan pedagang.

“Saat ini kami sedang melakukan sosialisasi kepada semua pengunjung untuk tidak menggunakan bahan sterofoam sebagai penyimpan makanan,” kata Bambang yang ditemui di TMR, Jakarta Selatan, Minggu (28/2/2010).

Untuk menekan tingkat pencemaran sampah plastik yang memicu global warming dan menjaga kesehatan dari kemungkinan penyakit kanker, pihaknya juga memfokuskan sosialisasi pencegahan penggunaan sterofoam kepada para pedagang di lingkungan TMR.

Menurut Bambang, pedagang harus menjadi contoh bagi para pengunjung untuk tidak menggunakan bahan sterofoam sebagai alas makanan. Sehingga, jika pedagang kedapatan melanggar akan dikenakan sanksi berupa pencabutan izin untuk berdagang di lingkungan TMR. “Karena ini merupakan kebijakan dari Kepala Kantor TMR,” ujarnya.

Rina (19), salah seorang pengunjung mengaku, hingga saat ini belum mendengar adanya larangan membawa sterofoam di TMR. Namun, Rina sangat menghargai, jika pihak Ragunan akan memberlakukan larangan tersebut. Mengingat bahaya akan kesehatan yang ditimbulkan di kemudian hari.

“Saya sangat setuju, tapi kalau bisa sosialisasi benar-benar mengena pada para pengunjung TMR. Sehingga warga bisa mengetahui bahaya yang ditimbulkan,” harapnya.

http://megapolitan.kompas.com/read/2010/03/01/09070115/TMR.Ancam.Cabut.Izin.Pedagang.Gunakan.Sterofoam
Read On 0 comments

Krisis Listrik, Penyerahan PLTA Asahan II Harus Dipercepat

11:23:00 AM
Monday, 01 March 2010 05:21

MEDAN - Kalangan dunia usaha dan pemerhati kelistrikan di Sumatera Utara mengusulkan kepada pemerintah pusat agar membujuk pemerintah Jepang mempercepat penyerahan Pembangkit Listrik Tenaga Air Asahan II ke Indonesia. Upaya itu harus dilakukan pemerintah Indonesia untuk menyelamatkan Sumut keluar dari krisis listrik dan menghindari terjadinya pemutusan hubungan kerja di dunia industri.

“Baru-baru ini pengusaha di Sumut sudah memberikan batas waktu kepada pemerintah untuk mengatasi krisis listrik. Bila krisis ini tidak segera berakhir, pengusaha terutama industri akan melakukan PHK karena perusahaan tersebut tidak bisa produksi. Masalah ini harus segera diantisipasi,” kata pemerhati kelistrikan di Sumut, Nelson Matondang, tadi malam.

Nelson mengakui penyerahan PLTA Asahan II (Siguragura) kepada pemerintah Indonesia sesuai jadwal seharusnya tahun 2013. Tapi, mengingat Sumut saat ini menghadapi masalah besar yakni krisis listrik, maka solusi yang dibutuhkan adalah mempercepat penyerahan pembangkit listrik tersebut ke negara. Nelson optimis apabila pemerintah pusat membujuk pemerintah Jepang untuk mempercepat penyerahan PLTA Asahan II tersebut, diyakini pemerintah Jepang mau melepaskannya. Apalagi, katanya, beberapa tahun terakhir PT Inalum yang menggunakan PLTA Asahan II mengakui mengalami kerugian.

“Kalau pemerintah pusat berhasil membujuk pemerintah Jepang, maka PHK yang kita khawatirkan itu tidak akan terjadi. Bila pemerintah mengharapkan pembangunan pembangkit listrik yang baru untuk mengatasi krisis listrik di daerah ini, itu butuh waktu lama dan investasi besar. Bila perlu pemerintah Indonesia memberi ganti rugi atas percepatan penyerahan aset PLTA Asahan II itu,” jelas Nelson Matondang.

Hal senada juga diutarakan ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia Sumut, Parlindungan Purba. Anggota DPD RI asal pemilihan Sumut ini mengatakan sangat mendukung percepatan penyerahan PLTA Asahan II tersebut demi menumbuhkan perekonomian daerah dan menghindari terjadinya PHK.

“Apindo sangat mendukung percepatan penyerahan aset itu. Soal percepatan penyerahan pembangkit itu ke pemerintah Indonesia dari Jepang, nanti bulan April akan ada pertemuan untuk mendiskusikannya. Saat ini sedang mengumpulkan data-data terkait itu. Kita sangat berharap percepatan itu bisa terwujud sesegera mungkin,” kata Parlindungan Purba sembari mengatakan sebagai upaya mengatasi krisis listrik di daerah ini dua minggu lalu sudah menyurati PT Inalum terkait penambahan pasokan 200 megawatt ke Sumut.

Dukungan dan harapan percepatan penyerahan PLTA Asahan II itu juga diutarakan pelaku usaha di Sumut, Chaidir Ritonga. Dia mengatakan, soal percepatan penyerahan PT Inalum ke pemerintah RI sangat disetujui. Chaidir Ritonga yang juga wakil ketua DPRD Sumut ini mengatakan, DPRD Sumut bahkan telah menyiapkan pembentukan panitia khusus (Pansus) Inalum dan Listrik menyikapi dan melakukan pendekatan kepada semua pemangku kepentingan baik di daerah maupun di pusat.

Menurut Chaidir Ritonga, soal mengatasi krisis listrik harus berjalan paralel antara melakukan perbaikan dan perawatan seluruh pembangkit yang ada di Sicanang, Labuhan Angin dan percepatan operasi PLTA Asahan I. Bersamaan dengan itu harus terus dilakukan langkah-langkah terobosan mempercepat pembangunan pembangkit listrik yang baru, terutama sesegera mungkin mengeksploitasi geothermal Sarulla, mengadakan pembangkit terapung secara darurat serta pembangunan pembangkit listrik berbasis tenaga air, batubara dan gas bumi yang lebih murah. Tidak kalah pentingnya memulai sekarang juga membangun Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN) di Sumatera Utara.

“Saya juga percaya manajemen yang baru di bawah kepemimpinan Dirut Dahlan Iskan akan ada terobosan dan solusi terhadap semua masalah dan krisis listrik yang kita hadapi. Namun bersamaan dengan itu harus juga diwaspadai agar semua karyawan PLN siap dan mendukung kehadirannya,” kata Chaidir Ritonga.

Dijelaskan, setiap gerakan resistensi yang dilakukan karyawan PLN akan berhadapan dengan rakyat yang sudah marah dan gelisah melihat penanganan yang selama ini dipercayakan kepada PLN. Dia mengatakan, saat ini dibutuhkan tim yang baru, semangat baru, pemimpin yang baru bahkan kultur korporasi yang baru di tubuh PLN agar krisis listrik ini segera berakhir.

Wakil ketua bidang Hubungan Internasional Kadin Sumut, Jonner Napitupulu, mengatakan, mengatasi masalah krisis listrik tersebut sangat diharapkan. Salah satu upaya yang dilakukan Pemprovsu melalui Gubsu H Syamsul Arifin dengan meminta pasokan dari PT Inalum sangat tepat sembari menunggu berfungsinya pembangkit di Sicanang, Labuhan Angin, PLTA Asahan I. Bila permintaan Gubsu itu belum juga terealisasi, dibutuhkan lobi pemerintah pusat yakni level lebih tinggi seperti menteri.

Dia mengatakan, banyak menerima keluhan para calon investor yang ingin berinvestasi di Sumut, masalah tersebut keterbatasan persediaan energi listrik. “Sebab, apapun industri itu butuh energi listrik, kita kalah bersaing denan Vietnam soal infrastruktur baik ketersediaan listrik, gas dan infrastrktur jalan. Sudah ada beberapa investor yang hengkang dari Sumut dan lebih memilih Malaysia dan Kalimantan karena keterbatasan infrastruktur kita, masalah ini harus segera diatasi,” kata Jonner Napitupulu.

Editor: AMIR SYARIF SIREGAR
(dat04/wsp)

http://www.waspada.co.id/index.php?option=com_content&view=article&id=93446:krisis-listrik-penyerahan-plta-asahan-ii-harus-dipercepat&catid=77:fokusutama&Itemid=131
Read On 0 comments

Susu Unta Lebih Bergizi Dibandingkan Susu Sapi

11:22:00 AM
Jumat, 26 Pebruari 2010 09:55 WIB

Jakarta (ANTARA News) - Susu unta lebih bergizi dibandingkan dengan susu sapi karena susu itu lebih rendah lemak dan kolesterol, namun lebih kaya potassium, zat besi dan mineral seperti sodium dan magnesium.

Kesimpulan adalah isi dokumen Konferensi Kelima Keselamatan Makanan Internasional di Dubai, yang diselenggarakan 22-25 Februari di Dubai International Convention and Exhibition Center.

Dokumen itu menyebutkan, "Unta adalah bagian penting dalam tradisi dan kebudayaan Arab dan susunya adalah komponen makanan penting di Emirat dan negara lain Arab."

Dokumen berjudul "Standrds for Camel Milk" ini diajukan oleh Fatima AbdulRahman, pemimpin Ahli Mikrobiologi Makanan di Laboratorium Pusat Dubai di Kotapraja Dubai, Uni Emirat Arab (UAE).

"Sekarang, susu unta sangat penting bagi kelangsungan hidup manusia di banyak negara lain," kata Fatima dalam dokumen itu.

"Terdapat 18 juta unta di dunia yang mendukung kelangsungan hidup manusia di daerah setengah tandus," demikian antara lain isi dokumen itu sebagaimana dikutip Kantor Berita Uni Emirat Arab, WAM.

Fatima mengatakan rasa susu unta biasanya manis dan tajam, tapi kadangkala terasa asin dan pada saat lain terasa berair.

"Kualitas susu dipengaruhi oleh jumlah anak unta, usia hewan tersebut, kadar hewan itu menyusui anak, kualitas dan jumlah makanan, serta jumlah air yang tersedia," kata Fatima.

Ketika berbicara mengenai manfaat susu unta, Fatima mengatakan susu unta adalah sumber protein yang berlimpah dengan kegiatan perlindungan dan potensi antimikroba.

"Sebagian protein itu tak ditemukan pada susu sapi, kalaupun ditemukan hanya sedikit. Susu unta tak perlu dimasak sampai mendidih seperti susu sapi atau kambing. Susu unta, yang kaya akan rasa, harus diminum secara perlahan untuk memungkinkan perut mencernanya," kata Fatima.

Ia mengatakan beberapa studi telah dilakukan sehubungan dengan komposisi susu unta.

"Semua studi tersebut menunjukkan bahwa kandungan lemak per unit susu unta adalah 1,8 persen-3,8 persen. Vitamin C dan Niacin jauh lebih tinggi pada susu unta. Kandungan vitamin dan protein berbeda pada susu unta. Namun jumlah laktosa pada susu unta sama dengan laktosa pada susu sapi," papar Fatima.

Dia melanjutkan, "Susu unta berisi lebih sedikit vitamin A, B2, folic acid dan panthonthenic acid dibandingkan dengan pada susu sapi, yang dapat dipandang tak menguntungkan pada susunan susu unta."

Mengenai meminum susu unta mentah-mentah, ia mengatakan susu unta yang tak dimasak dapat menciptakan "brucellosis".

"Bakteri `brucellosis` menular ke manusia melalui produk susu yang tak diolah. Kontak langsung dengan hewan yang terinfeksi dan pencemaran lingkungan melalui darah hewan itu dan jaringan yang terinfeksi juga dapat mengakibatkan `brucellosis`," katanya.

Susu unta juga memiliki berumur lebih lama dibandingkan jenis susu lain karena adanya beberapa susunan khusus dan kuat.

"Temuan ini memiliki kepentingan besar bagi manusia yang hidup di daerah gurun, tempat instlasi pendingin tak tersedia. Nilai Lactoferrin dan immunoglobulin diperkirakan agak lebih tinggi pada susu unta dibandingkan dengan yang dilaporkan pada susu sapi," kata Fatima.

Spesifikasi bagi susu unta itu disiapkan oleh Kotapraja Dubai setelah bekerjasama dengan Emirates Standards and Metrological Authority (ESMA), Emirates Industry for Camel Milk & Products dan Central Veterinary Research Laboratory di Dubai.

"Pentingnya spesifikasi ini menjadi pengejawantahan dari perawatan yang diberikan oleh negara dan disajikan oleh para tetuanya, bagi unta yang menjadi warisan kebudayaan negara Dewan Kerja Sama Teluk (GCC)," kata Fatima.

Dia mengatakan, produk susu unta berbeda dari yang lain karena banyak ciri khas luar biasa yang menjadikannya produk yang kaya dan kemudian dikembangkan melalui penelitian ilmiah secara luas.

"Spesifikasi ini dipandang unik oleh negara ini (UEA) sehingga perlu dilindung melalui jejak kebudayaan. Negara ini memiliki instalasi pengolahan susu unta di Dubai dan al Ain," kata Fatima.

UAE telah melaksanakan tugas mempersiapkan spesifikasi bagi susu unta melalui ESMA dan badan lain yang mengkhususkan diri dalam menyetujui spesifikasi internasional.

"Pertemuan regional Codex Middle East memberi persetujuan mengenai spesifikasi susu unta ini," demikian Fatiman. (*)

WAM/C003/AR09

http://www.antaranews.com/berita/1267152915/susu-unta-lebih-bergizi-dibandingkan-susu-sapi
Read On 0 comments

Hayo..Seafood Harus Ramah Lingkungan Lho..

11:21:00 AM
Ahad, 28 Februari 2010, 14:59 WIB

JAKARTA--LSM WWF Singapura meluncurkan panduan makanan laut (seafood) yang ramah lingkungan untuk membantu menyelamatkan Segitiga Karang Dunia (Coral Reef Triangle).
Panduan Seafood Singapura buatan WWF itu membantu menambah informasi bagi penikmat makanan laut dan perusahaan seafood serta memberi pilihan konsumsi seafood yang lebih berkelanjutan dan ramah lingkungan.

"Ekosistem laut yang rentan dari Segitiga Karang Dunia sedang dalam tekanan dari meningkatnya penangkapan ikan yang lebih cepat dibandingkan yang tersedia," kata Program Coral Triangle WWF, Geoffrey Muldoon dalam siaran pers WWF yang diterima ANTARA di Jakarta, Minggu.

Dengan rata-rata 100.000 ton konsumsi seafood setiap tahun, Singapura menjadi salah satu pengkonsumsi seafood terbesar di Asia Pasifik. Singapura juga menjadi pusat perdagangan seafood dan hampir semua ikan impor yang diperdagangkan tersebut berasal dari Coral Triangle -- kawasan laut paling tinggi tingkat keanekaragaman hayatinya.

"Di masa lampau, hampir semua orang tidak peduli dari mana ikan yang tersaji di piringnya berasal atau ikan yang mereka makan telah 'overfishing' atau ditangkap dengan cara yang merusak ekosistem laut," kata Direktur Pelaksana WWF Singapura, Amy Ho. Amy mengatakan hampir semua seafood yang terlihat di Singapura berasal dari kawasan yang telah mengalami "overfishing" selama bertahun-tahun.

Dalam sebuah jajak pendapat di Singapura yang dilakukan WWF, 80 persen responden mengatakan ingin berhenti atau mengurangi memakan seafood jika mereka diberitahu bahwa seafood tersebut ditangkap secara tidak ramah lingkungan. Panduan Seafood WWF dengan ukuran kantong yang mudah dibawa ketika berbelanja atau makan di restoran seafood, menyajikan pilihan ikan yang ditangkap atau dipanen secara bertanggung jawab.

Panduan tersebut menerangkan jenis ikan seperti lampu hijau untuk seafood yang direkomendasikan untuk dimakan, kuning untuk seafood yang sesekali bisa dimakan dan merah untuk seafood yang perlu dihindari. Panduan Seafood Singapura menjadi salah satu elemen luas dan lebar yang menjangkau konservasi laut dari jaringan WWF untuk mempromosikan seafood berkelanjutan yang bekerja menyeluruh dari perubahan kebiasaan dari laut ke piring makanan.

Di Singapura, WWF tidak hanya bekerja bersama dengan konsumen tetapi juga dengan ritel, hotel, restoran, dan pedagang untuk meningkatkan kepedulian terhadap keberlanjutan dan perikanan laut yang bertanggung jawab. "Di masa mendatang, kami menunggu kerjasama untuk kampanye Seafood Singapura untuk meningkatkan kepedulian yang lebih besar dari para pengunjung mengenai pentingnya menjadi ramah lingkungan dengan pilihan makanan yang tepat," kata Manajer Fairmont Singapura, Ian Wilson.

Ian menambahkan pihaknya segera memulai program panduan Seafood WWF dalam daftar menu mereka. Panduan Seafood Singapura dapat diunduh gratis di laman WWF Singapura dan akan didistribusikan gratis di beberapa tempat di Singapura.

Red: krisman
Sumber Berita: ant

http://www.republika.co.id/berita/105169/hayoseafood-harus-ramah-lingkungan-lho
Read On 0 comments

Indonesia Butuh 4,6 Juta Kantong Darah

11:12:00 AM
Minggu, 28 Februari 2010 | 21:06 WITA

Jakarta, POS KUPANG.Com - Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Jusuf Kalla, Minggu, mengatakan pada 2010 Indonesia membutuhkan 4,6 juta kantong darah atau naik tajam dibandingkan tahun lalu yang hanya dua juta kantong darah.

"Secara ideal jumlah kebutuhan darah suatu negara sebanyak dua persen dari jumlah penduduk. Jika di Indonesia jumlah penduduknya 230 juta jiwa, maka jumlah kebutuhan darah mencapai 4,6 juta kantong darah per tahun," katanya di Jakarta, Minggu.

Jusuf Kalla mengatakan, untuk memperoleh 4,6 juta kantong darah itu, maka PMI dan Perhimpunan Donor Darah Indonesia (PDDI), didukung Kementerian Kesehatan akan bekerjasama meningkatkan pelayanan dengan mengajak masyarakat melaksanakan kegiatan donor darah.

Untuk itu PMI akan membuka 125 outlet di mana sekitar 100 outlet akan dibuka di mal dan 25 di kampus karena dua tempat ini menjadi konsentrasi manusia yang besar, kata Jusuf.

Ia mengatakan, beberapa prinsip harus dipenuhi ketika mencari donor darah, yaitu pendanaan dan fasilitas, karena kebutuhan darah adalah sangat penting dan tidak ada penggantinya.

"Karena ini merupakan hubungan antara manusia dengan manusia, kecuali jantung masih bisa dibuat, kalau darah tidak bisa," katanya.

Sementara itu, Menteri Kesehatan Sri Endang Rahayu Setianingsih menyatakan dukungannya pada gerakan donor darah. "Kami sangat mendukungnya semoga upaya ini dapat memenuhi kebutuhan darah di dalam negeri," katanya.

Sri mengatakan, darah adalah faktor penting yang diperlukan manusia untukp kesehatannya, terutama kaum wanita yang membutuhkan darah secara mendadak ketika terjadi pendarahan. Selain itu kaum ibu yang melahirkan dan korban bencana alam.`

Dia menggapi positif kerjasama PMI dengan pemerintah. "Kami optimis kerja sama ini akan mendapat respon masyarakat luas terutama masyaraka yang suka menjaga kesehatannya," katanya. (ant)

http://www.pos-kupang.com/read/artikel/43762/indonesia-butuh-46-juta-kantong-darah
Read On 0 comments

Pelanggan Tak Bisa Nikmati Air Bersih

11:10:00 AM
Sunday, 28 February 2010 22:11

LHOKSEUMAWE – Bocornya jaringan pipa utama milik PDAM Tirta Mon Pase di Jalan Medan-Banda Aceh sejak sepekan, membuat sekitar lima ribu lebih pelanggan di pusat kota Lhokseumawe dan desa Panggoi, kecamatan Muara Satu tidak bisa menikmati air bersih.

“Sudah beberapa hari ini kami harus mandi air lumpur dari sumur, karena air PDAM mati,” ungkap seorang warga kampung Keuramat Lhoksuemawe, Azhari, malam ini.

Sementara, direktur utama PDAM Tirta Mon Pase, Zulfikar Rasyid, membenarkan kondisi itu. Menurutnya, berdasarkan hasil konfirmasi dengan warga sekitar, kebocoran pipa itu telah terjadi beberapa bulan lalu, saat alat berat dari perusahaan Abad Jaya selaku rekanan pembuat jalan dua jalur itu bekerja.

“Saat bocor para pekerja dari Abad Jaya malah mengikatnya dengan karet setelah itu dicor pakai semen, tanpa ada pemberitahuan kepada kami secara resmi,” ungkapnya.

Sehingga tidak lama setelah kejadian itu, sekitar satu pekan lalu, menurutnya, tekanan air yang begitu kuat dari pipa utama itu telah menghancurkan semen yang dicor tersebut hingga meluap keluar.

Untung warga sekitar cepat melapor tentang kebocoran ini, sehingga tidak sampai terjadi banjir di sekitar lokasi. “Makanya, akibat kebocoran itu kami harus hentikan distribusi air sementara,” ungkapnya.

Diakui, pihaknya sangat kecewa atas kelakuan dari rekanan tersebut tanpa melakukan koordinasi dengan pihaknya saat kejadian tersebut, sehingga efeknya sekarang sangat banyak merugikan PDAM.

Ditambah lagi, setelah kebocoran ini, pihaknya juga telah melakukan koordinasi dengan pihak perusahaan pembuat jalan itu agar mau membantu penggalian dan perbaikan pipa tersebut.

“Tapi, sekian lama ditunggu tetap tidak ada respon. Jadi, terpaksa kami harus sewa beko sendiri untuk melakukan penggalian. Dan, intinya dari kebocoran ini PDAM rugi puluhan juta rupiah,” tegasnya.

Editor: SATRIADI TANJUNG
(dat07/ser)

http://www.waspada.co.id/index.php?option=com_content&view=article&id=93391:pelanggan-tak-bisa-nikmati-air-bersih&catid=13:aceh&Itemid=26
Read On 0 comments

Takalar Minim Tenaga Kesehatan

11:05:00 AM
SENIN, 01 MARET 2010 | 18:32 WITA

TAKALAR -- Optimalisasi pelayanan kesehatan di Kabupaten Takalar terkendala minimnya jumlah tenaga kesehatan. Pemerintah daerah setempat khususnya Dinas Kesehatan belum mampu memenuhi jumlah ideal tenaga kesehatan, baik dokter maupun perawat.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Takalar, Grace V Dumalang, menjelaskan, meski terdapat penambahan tenaga kesehatan dalam penerimaan PNS 2009 lalu, jumlah tenaga kesehatan belum juga memenuhi standar yang diinginkan. Itu berdasarkan beberapa kriteria pertimbangan.

Seperti, tenaga dokter. Idealnya untuk tingkat 100 ribu jiwa (penduduk) harus ditangani 40 dokter. Kabupaten Takalar yang berpenduduk 250 ribu jiwa lebih idealnya ditangani 100 dokter.

Adanya penambahan sekira 20 dokter saat penerimaan pegawai tahun lalu, sedikit mengurangi beban tersebut. "Ke depan, daerah ini masih membutuhkan 20 tenaga dokter lagi," imbuhnya. Apabila, kuota dokter terpenuhi dalam beberapa waktu ke depan, optimalisasi pelayanan di pusat-pusat kesehatan bisa diwujudkan.

Setiap pusat kesehatan akan ditempatkan minimal dua tenaga dokter. "Tapi, yang terpenting dalam masalah ini adalah kualitas tenaga kesehatan. Seandainya, tenaga dokter di puskesmas kualitasnya
SDM-nya bagus, siapa pun akan mau berobat.

Sebaliknya, kalau tenaga dokter banyak tapi kualitasnya buruk maka pasien lebih memilih berobat ke daerah lain," jelasnya. Bagaimana dengan tenaga paramedis? Idealnya, 100 ribu penduduk dilayani 117 paramedis. "Kita harap ini bisa terpenuhi seluruhnya dalam beberapa waktu ke depan," imbuhnya. (abg)

http://lokalnews.fajar.co.id/read/83876/98/takalar-minim-tenaga-kesehatan
Read On 0 comments

Mengenal Simbol Pada Kemasan Plastik

11:03:00 AM


Simbol di kemasan plastik yang harus dicermati sebelum dipakai.

Senin, 1/3/2010 | 09:36 WIB

KOMPAS.com - Wadah plastik hampir selalu menjadi teman setia untuk keperluan rumah tangga. Tetapi tahukah Anda bahwa tidak semua wadah plastik aman untuk digunakan? Aman-tidaknya wadah plastik bisa Anda ketahui dari simbol atau pertanda khusus yang tertera di wadah plastik tersebut. Kenali maknanya:

1. Simbol Food Grade. Bergambar gelas dan garpu yang artinya wadah tersebut aman untuk digunakan untuk makanan dan minuman.

2. Simbol Non Food Grade. Gambar garpu dan gelas dicoret. Artinya wadah tersebut tidak didesain untuk wadah makanan, karena kandungan zat kimia di dalamnya bisa membahayakan kesehatan.

3. Simbol Microwave Save. Gambar garis bergelombang. Wadah aman untuk digunakan sebagai penghangat makanan di dalam microwave, karena tahan suhu yang tinggi.

4. Simbol Non Microwave. Gambar garis bergelombang dicoret. Wadah tidak boleh digunakan untuk menghangatkan makanan di dalam microwave, karena tidak tahan suhu yang tinggi atau panas.

5. Simbol Oven Save. Gambar oven (dua garis horizontal), yang artinya aman digunakan sebagai penghangat makanan di dalam oven. Meskipun terbuat dari plastik, wadah ini tahan suhu tinggi.

6. Simbol Non Microwave. Gambar dua garis horizontal dicoret. Artinya, wadah tidak tahan suhu tinggi.

7. Simbol Grill Save. Gambar pemanggang atau grill (tiga segitiga terbalik), menandakan wadah aman digunakan untuk suhu tinggi. Jika gambar dicoret artinya wadah tidak boleh digunakan untuk memanggang.

8. Simbol Freezer Save. Gambar bunga salju, yang menunjukkan wadah aman digunakan untuk menyimpan makanan atau minuman dengan suhu rendah atau beku. Sebaliknya, jika gambar dicoret maka wadah tidak boleh untuk disimpan dalam lemari pendingin.

9. Simbol Cut Save. Gambar pisau, yang berarti wadah aman digunakan sebagai alas saat Anda memotong bahan-bahan makanan. Sebaliknya, jika gambar pisau dicoret, artinya tidak untuk wadah memotong.

10. Simbol Dishwasher Save. Gambar gelas terbalik. Wadah aman untuk dicuci dalam mesin pencuci. Namun jika gambar gelas dicoret, artinya gelas harus dicuci manual.

Sumber: Tupperware
C2-10
Editor: din

http://female.kompas.com/read/xml/2010/03/01/09365292/Mengenal.Simbol.Pada.Kemasan.Plastik.
Read On 0 comments

Selamat Datang

Blog ini diproyeksikan untuk menjadi media informasi dan database gerakan konsumen Indonesia. Feed-back dari para pengunjung blog sangat diharapkan. Terima kasih.

Followers


Labels

Visitors

You Say...

Recent Posts